Jakarta (ANTARA) - Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat meminta optimalisasi teknologi digital dalam penguatan "branding" sejumlah daerah tujuan wisata di Indonesia harus tetap mengedepankan kearifan lokal.
"Kabupaten Kudus (Jawa Tengah) memiliki banyak warisan kebudayaan dalam bentuk benda dan tak benda. Pekerjaan rumah kita bersama bagaimana kita mampu menerapkan strategi yang tepat untuk mem-'branding' Kudus dengan sejumlah kekayaan budaya yang dimilikinya," kata Lestari Moerdijat dalam sambutan secara daring pada kegiatan 'Bimbingan Teknis" bertema "Strategi Branding Pengembangan Pemasaran Pariwisata dan Ekonomi Kreatif", Rabu.
Kegiatan ini melalui media sosial yang digelar Deputi Bidang Pemasaran Direktorat Komunikasi Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bekerja sama dengan Komisi X DPR RI serta Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus, di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Rabu (20/9).
Menurut Lestari, Kudus tidak hanya memiliki Masjid Menara Kudus, situs prasejarah Pati Ayam, tetapi juga warisan budaya seperti seni ukir bangunan, batik, rokok kretek, hingga kuliner yang khas.
"Sebagai salah satu elemen penting untuk membangkitkan sektor pariwisata, maka optimalisasi teknologi digital merupakan langkah strategis yang harus dilakukan secara konsisten dan meluas dalam upaya mempromosikan berbagai warisan budaya yang dimiliki Kudus," katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Waka MPR: "Branding" daerah tujuan wisata harus kedepankan kearifan lokal
Berita Lainnya
DPR meminta Polda Jateng segera tetapkan tersangka terkait Aulia Risma
Senin, 18 November 2024 13:30 Wib
Prabowo sebut RI komitmen mendukung perdagangan yang adil di Asia Pasifik
Minggu, 17 November 2024 8:01 Wib
DPR RI yakini kampung haji di Makkah bakal terwujud
Minggu, 17 November 2024 5:15 Wib
Prabowo-Trudeau sepakati kerja sama strategis RI-Kanada
Sabtu, 16 November 2024 8:53 Wib
RI dan Australia sepakat tingkatkan kerja sama stragis
Jumat, 15 November 2024 5:50 Wib
Prabowo-Biden tegaskan komitmen kerja sama pertahanan
Rabu, 13 November 2024 14:23 Wib
Kemenhan sebut kemitraan RI-Jepang akan terus menguat
Rabu, 13 November 2024 7:06 Wib
China siap negosiasi dengan RI terkait klaim tumpang tindih di laut
Selasa, 12 November 2024 6:58 Wib