Jakarta (ANTARA) - Produser dari film musikal "Petualangan Sherina 2", Mira Lesmana, mengaku dirinya belakangan senewen menjelang pemutaran film tersebut yang akan tayang di bioskop-bioskop Indonesia mulai 28 September mendatang.
"Sebenarnya sudah dari awal bulan ini senewen. Karena setiap ketemu orang kami berpromosi cukup besar ya. Kemana pun kami pergi ada yang nanya kapan Sherina (tayang), seperti apa (film) Sherina. Jadi semakin dekat, saya semakin nervous juga," ujar Mira Lesmana ditemui usai press screening di Jakarta, Senin.
Sebagai konseptor dari sekuel "Petualangan Sherina 2", Mira ternyata tetap emosional saat akhirnya melihat sepotong demi sepotong adegan yang disatukan menjadi film.
Apalagi mengingat film ini telah dinantikan selama 23 tahun, memberikan Mira beban tambahan untuk bisa menjawab ekspektasi masyarakat mengenai lanjutan kisah eksplorasi Sadam dan Sherina setelah dewasa.
"Beberapa kali proses pembuatannya, saya menangis-menangis. Misalnya saat editing pertama, itu saya nangis. Karena emang nostalgic banget dengan yang ada di film pertama kami," ujar istri dari aktor Mathias Muchus itu.
"Petualangan Sherina 2" memang memakan waktu cukup panjang untuk terealisasikan.
Dimulai dari 2019, para konseptor yang terdiri dari Mira Lesmana, sutradara Riri Riza, dan dua aktor utama yaitu Sherina Munaf serta Derby Romerl berembuk untuk menyiapkan kosah baru dari petualangan Sherina dan Sadam versi Dewasa.
Namun akibat pandemi, persiapan itu harus terhenti dan baru kembali memasuki produksi di akhir 2022 sehingga akhirnya dapat dipastikan tayang pada 28 September 2023 ini.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Mira Lesmana akui senewen jelang pemutaran "Petualangan Sherina 2"