Jakarta (ANTARA) - Kementerian Agama (Kemenag) tengah menyusun skema alokasi kuota petugas haji jalur prestasi dan teladan yang diperuntukkan untuk kepala madrasah dan Kantor Urusan Agama (KUA).
"Mekanisme dan formatnya tengah kita susun bersama," ujar Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Hilman Latief dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.
Hilman mengatakan rencana tersebut sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan dari Kemenag kepada para kepala madrasah dan KUA berprestasi maupun teladan untuk menjadi petugas haji.
Mereka dinilai telah memberikan dedikasi dalam pelayanan pendidikan dan keagamaan di lingkungan Kemenag. Hilman berharap skema tersebut dapat diterapkan tahun depan.
"Jadi kami ingin memberikan reward, betul-betul reward sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi kepada ASN Kemenag yang komitmen dan berdaya juang tinggi dan itu memang layak untuk kita hargai. Semoga tahun depan skema ini bisa diterapkan," kata Hilman.
Ia berharap skema kuota petugas haji untuk kepala madrasah dan KUA berprestasi ini dapat memberikan kesempatan kepada mereka untuk bertugas, sekaligus menunaikan ibadah haji.
"Menunaikan ibadah haji itu adalah panggilan Allah, begitu juga dengan menjadi petugas haji," katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemenag susun skema alokasi kuota petugas haji jalur prestasi
Berita Lainnya
Kemenag mulai seleksi maskapai penerbangan haji 2025
Jumat, 13 Desember 2024 9:23 Wib
DPR RI yakini kampung haji di Makkah bakal terwujud
Minggu, 17 November 2024 5:15 Wib
Menag bakal gandeng KPK dalam pelaksanaan haji
Jumat, 8 November 2024 9:16 Wib
Prabowo ingin bangun kampung haji di Makkah
Sabtu, 2 November 2024 23:41 Wib
Kemenag memperkuat skema murur dan siapkan tanazul saat haji 2025
Senin, 14 Oktober 2024 10:56 Wib
Pansus berharap Kemenag diisi figur yang lebih kompeten kelola haji
Senin, 30 September 2024 14:52 Wib
Pansus Angket Haji merekomendasikan revisi UU Haji
Senin, 30 September 2024 13:29 Wib
Pansus sebut kasus haji 2024 harus libatkan aparat hukum
Selasa, 24 September 2024 19:43 Wib