Manfaatkan bahan lokal untuk ketahanan RI

id Wakil Ketua MPR RI,Lestari Moerdijat ,MPR RI ,Ketahanan nasional

Manfaatkan bahan lokal untuk ketahanan RI

Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat. ANTARA/HO-MPR

Jakarta (ANTARA) - Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat mengajak semua pihak untuk berperan aktif dalam pemanfaatan bahan dengan kearifan lokal Indonesia, salah satunya rempah-rempah, sebagai upaya membangun ketahanan nasional.
 
"Rempah-rempah yang merupakan bagian dari kearifan lokal yang biasa dimanfaatkan sebagai bahan pangan dan bahan jamu, harus dilestarikan dalam menghadapi ancaman krisis pangan dunia saat ini," kata Rerie, panggilan akrabnya, dikutip dari keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu.
 
Ia menambahkan, pemanfaatan rempah-rempah juga harus dijadikan bagian dari upaya meningkatkan daya tahan tubuh dalam rangka menjaga kesehatan masyarakat.
 
Selain rempah-rempah, kata Rerie, Indonesia juga memiliki banyak alternatif sumber pangan selain beras sebagai sumber karbohidrat, antara lain ganyong dan sagu yang tepung-nya bisa diolah menjadi kue dan mi instan dengan kandungan gizi yang memadai. Alternatif beras tersebut perlu digalakkan agar masyarakat tidak ketergantungan satu sumber bahan pokok saja.
 
  Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: MPR ajak semua pihak manfaatkan bahan lokal untuk ketahanan nasional
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024