Jakarta (ANTARA) - Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang perjalanan kariernya yang membuat dia terpaksa absen membela timnya saat Crystal Palces mengalahkan Setan Merah 4-0 di Selhurst Park, Selasa.
Mengutip ESPN, cedera Fernandes dirahasiakan oleh klub menjelang pertandingan melawan Palace. Ini adalah cedera pertama yang dialami oleh Bruno Fernandes semenjak dia menjalani karier pesepakbola profesional mulai dari klub Novara, Udinese, Sampdoria, Sporting CP, hingga Manchester United.
Absennya Fernandes dan ditambah dengan cederanya Scott McTominay, membuat United mencatat 64 kasus pemain cedera atau sakit yang menyebabkan pemain absen dalam satu laga di musim ini.
Dengan absennya McTominay dan Fernandes, Erik ten Hag memilih Mason Mount dan Christian Eriksen sebagai pemain lapangan tengah. Namun di sisi pertahanan, Raphaël Varane, Lisandro Martínez, Victor Lindelöf, dan Luke Shaw yang juga belum kembali karena masih berkutat dengan cederanya membuat pertahanan United babak belur dirusak tim tuan rumah.
Palace membelah lini belakang United sepanjang laga dalam upaya mereka meraih tiga poin dengan mudah, sekaligus memberi United kekalahan ke-13 di Liga Inggris musim ini.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bruno Fernandes cedera untuk pertama kali dalam kariernya
Berita Lainnya
Manchester United torehkan kemenangan perdana usai tekuk PAOK 2-0
Jumat, 8 November 2024 9:24 Wib
MU ditantang PAOK, Tottenham bertandang ke markas Galatasaray
Kamis, 7 November 2024 10:02 Wib
Manchester United ditahan imbang Chelsea 1-1
Senin, 4 November 2024 4:38 Wib
Ruben Amorim menerima tawaran melatih Manchester United
Rabu, 30 Oktober 2024 5:39 Wib
Persis Solo sebut kalah dari Bali Uniteddi luar perkiraan
Senin, 28 Oktober 2024 10:24 Wib
Mourinho: Fenerbahce bermain jauh lebih baik dibanding MU
Jumat, 25 Oktober 2024 9:23 Wib
MU masih tanpa kemenangan usai ditahan imbang Fenerbahce 1-1
Jumat, 25 Oktober 2024 5:37 Wib
Liverpool pertahankan peringkat pertama
Senin, 7 Oktober 2024 8:55 Wib