Denpasar (ANTARA) - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan bahwa dirinya siap menjadi penasihat untuk membantu Prabowo Subianto selaku calon presiden terpilih dalam Pemilu 2024.
“Saya siap membantu sesuai permintaan beliau sebagai penasihat, kalau (bantuan) itu masih diminta,” ujar Luhut ketika ditemui setelah menghadiri upacara Segara Kerthi yang digelar di Bali, Sabtu.
Luhut mengungkapkan bahwa sebelumnya Prabowo sudah meminta kepada dirinya untuk menjadi menteri dalam kabinet yang sedang dibentuk oleh Prabowo.
Akan tetapi, Luhut menolak permintaan tersebut.
“Beliau (Prabowo) sudah meminta (Luhut menjadi menteri). Saya, ya … saya tidak (lanjut jadi menteri),” kata Luhut.
Dalam kesempatan tersebut, Luhut meyakini bahwa Prabowo akan melanjutkan program-program yang telah dirintis sejak periode kepemimpinan Joko Widodo (Jokowi).
“Beliau akan meneruskan (program Jokowi). Tentu mungkin di sana-sini ada penyesuaian, tapi saya pikir apa yang sudah diletakkan oleh Pak Joko Widodo adalah suatu fondasi yang sangat-sangat baik,” kata Luhut.
Sebelumnya, Luhut berpesan kepada Prabowo untuk tidak membawa orang "toxic" atau bermasalah ke kabinetnya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Luhut nyatakan siap bantu Prabowo jadi penasihat
Berita Lainnya
Prabowo melantik tujuh Penasihat Khusus Presiden
Selasa, 22 Oktober 2024 11:30 Wib
Bahlil sebut Luhut masuk pemerintahan karena pemikirannya masih dibutuhkan
Selasa, 22 Oktober 2024 6:24 Wib
Luhut sebut pembatasan pertalite tak akan ganggu daya beli
Selasa, 3 September 2024 15:25 Wib
Hemat APBN Rp50 triliun, penertiban BBM subsidi di Indonesia gunakan AI
Minggu, 11 Agustus 2024 18:40 Wib
Airlangga Hartarto mundur sebagai Ketum Partai Golkar, hak bersangkutan
Minggu, 11 Agustus 2024 15:14 Wib
Prabowo-Gibran umumkan susunan kabinet pada 21 Oktober 2024
Selasa, 6 Agustus 2024 15:13 Wib
Indonesia incar Benua Afrika pasar baterai EV
Senin, 29 Juli 2024 14:03 Wib
Arbitrase tanpa banding beri kepastian hukum "family office" di RI
Senin, 22 Juli 2024 17:42 Wib