2.300 wirausaha Indonesia dibantu kembangkan bisnis lewat Entredev

id Kemenkop UKM,Entredev,wirausaha

2.300 wirausaha Indonesia dibantu kembangkan bisnis lewat Entredev

Arsip - Deputi Bidang Kewirausahaan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop UKM) Siti Azizah dalam The 6th Annual Islamic Finance Conference yang dipantau secara daring di Jakarta, Rabu (24/08/2022). (ANTARA/Agatha Olivia Victoria)

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (KemenKopUKM) memfasilitasi 2.300 wirausaha inovatif dari 33 provinsi di Indonesia untuk mengembangkan bisnis mereka melalui Program Entrepreneur Development (Entredev) 2024.

Dalam pembukaan Entredev 2024 di Bali, Jumat, Deputi Bidang Kewirausahaan Kemenkop UKM Siti Azizah dalam keterangan resminya mengatakan program ini memfasilitasi para pelaku usaha agar memiliki tata kelola bisnis yang baik sehingga dapat mendukung pertumbuhan dan pengembangan usahanya secara lebih cepat.

Program ini juga diharapkan dapat mengakselerasi pengembangan kewirausahaan di Indonesia dan mencapai rasio wirausaha nasional minimal empat persen.

Entredev 2024 fokus pada empat sektor prioritas, yaitu kesehatan, kecantikan, dan kebugaran yang diikuti 800 peserta; agrikultur (1.000 peserta); dan teknologi (500 peserta).

Melalui program ini, para peserta akan mendapatkan pendampingan dari para profesional untuk mempraktikkan tata kelola bisnis wirausaha melalui kegiatan konsultasi bisnis dan pendampingan usaha.

KemenKopUKM telah menetapkan para peserta Entredev 2024. Penetapan ini dilakukan berdasarkan hasil asesmen dengan proses penyaringan yang ketat, yang berfokus pada kinerja bisnis dan penguasaan dasar praktik bisnis.



Sebelumnya, Kemenkop UKM telah menggelar sosialisasi dan open call program Entredev 2024 pada 6 Februari hingga 22 Maret 2024. Sosialisasi ini menarik minat lebih dari 4.000 wirausaha dari 34 provinsi di seluruh Indonesia.

Tahapan Entredev 2024 meliputi pendampingan permasalahan bisnis, menyusun strategis dan rencana bisnis untuk mencapai target jangka pendek, bertemu dengan para pemangku kepentingan, dan kolaborasi antara peserta untuk membantu akselerasi usaha wirausaha.

"Entredev tahun ini memasuki tahun ketiga. Dari hasil evaluasi dan pengembangan Entredev 2023, kebaruan tahun ini adalah para pemangku kepentingan telah dilibatkan sejak tahap pencapaian target jangka pendek, diharapkan kebutuhan para peserta teridentifikasi lebih awal," kata Siti Azizah.



 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: KemenKopUKM bantu 2.300 wirausaha kembangkan bisnis lewat Entredev
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024