Sleman (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta menggelar Pameran Potensi Daerah (PPD) 2024 pada 1 hingga 10 November sebagai upaya mempromosikan dan memperkenalkan produk-produk UMKM dari seluruh kapanewon (kecamatan) untuk membantu dalam pemasaran.
"PPD Sleman 2024 yang mengusung tema 'Greget Nyawiji lan Hangayomi Sesarengan Mbangun Sleman' acara ini akan berlangsung di kawasan Gedung Serbaguna Sleman dan Lapangan Denggung," kata Sekretaris Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Dinkop UKM) Kabupaten Sleman Siti Istiqomah Tjatur Sulistijaningtyas di Sleman, Kamis.
Menurut dia, kegiatan yang rutin digelar setiap dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Sleman ini juga diisi dengan berbagai kegiatan mulai dari bazaar produk unggulan, lomba, hingga hiburan.
"Kegiatan ini diharapkan mampu membuka peluang kerja sama dan investasi, terutama dengan UMKM guna mendorong pertumbuhan ekonomi lokal serta memperkuat sektor pariwisata," katanya.
Ia mengatakan, dalam PPD Sleman 2024 ini akan ada sebanyak 240 anjungan dan gerai yang dibagi dalam tujuh zona.
"Masing-masing anjungan akan menampilkan berbagai produk UMKM, anjungan organisasi pemerintah daerah (OPD), instansi pemerintah lainnya, BUMD, BUMN, swasta serta agribisnis dan kuliner," katanya.
Siti mengatakan, untuk produk UMKM dari kapanewon yang ditampilkan ini merupakan produk unggulan dari 17 kapanewon yang ada di Sleman.
"Produk-produk UMKM yang dihadirkan merupakan produk unggulan yang telah dikurasi dan diseleksi oleh Forum Komunikasi (Forkom) UMKM Sleman," katanya.
Ia mengatakan, untuk pembukaan PPD Sleman 2024 akan dimeriahkan pawai yang menampilkan "marching band" dari perguruan tinggi, kirab gunungan, mobil hias serta kirab budaya dari duta-duta generasi muda dari Sleman dan DIY, baik itu duta pariwisata, duta kebudayaan dan lainnya.
"PPD Sleman 2024 juga menghadirkan berbagai lomba untuk anak-anak, masyarakat umum, hingga antarlembaga. Lomba yang diselenggarakan diantaranya lomba bayi merangkak, lomba mewarnai, lomba menyanyi, hingga fashion show," katanya.
Berita Lainnya
BPPTKG mengingatkan potensi lahar hujan dari timbunan material Merapi
Selasa, 10 Desember 2024 3:06 Wib
LKBN ANTARA kembangkan potensi jurnalis muda lewat pelatihan Persma Ternate
Kamis, 5 Desember 2024 15:55 Wib
Waspadai potensi curah hujan ekstrem saat mudik Natal-Tahun Baru
Rabu, 4 Desember 2024 14:07 Wib
BMKG peringatkan potensi hujan di sebagian besar kota di Tanah Air
Jumat, 29 November 2024 5:54 Wib
Bawalu Sleman awasi potensi petahana kampanye terselubung pada masa tenang
Senin, 25 November 2024 14:20 Wib
Bawaslu Gunungkidul memetakan potensi TPS rawan pada Pilkada 2024
Jumat, 22 November 2024 23:38 Wib
BMKG prakirakan potensi hujan terjadi di beberapa kota di Indonesia
Rabu, 20 November 2024 9:32 Wib
BPBD Sleman mengimbau masyarakat waspadai potensi bencana hidrometeorologi
Rabu, 13 November 2024 10:54 Wib