Bantul Creative Expo dtargetkan sedot 130 ribu pengunjung

id Pameran produk ,Bantul Creative Expo ,UMKM

Bantul Creative Expo dtargetkan sedot 130 ribu pengunjung

Kantor Pemerintah Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta (ANTARA/Hery Sidik)

Bantul (ANTARA) - Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta menargetkan kunjungan sebanyak 130 ribu orang selama pameran produk unggulan bertajuk Bantul Creative Expo pada 25 Juli sampai 4 Agustus 2024.

"Target pengunjung kegiatan Bantul Creative Expo 2024 selama 10 hari sebanyak 130.000 orang dengan omset kurang lebih sebesar Rp2,5 miliar," kata Plt Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Bantul Fenty Yusdayati di Bantul, Jumat.

Menurut dia, target pengunjung dan pendapatan selama pameran produk unggulan kreatif Bantul itu mengacu pada pelaksanaan tahun sebelumnya, yang pada tahun ini diprediksi realisasi lebih tinggi atau mengalami kenaikan dari tahun 2023.

"Target tersebut berdasarkan jumlah pengunjung Bantul Creative Expo 2023 yang mencapai 128.972 orang, dengan omset mencapai sebesar Rp2,4 miliar," katanya.

Baca juga: Pemkab Bantul siapkan 12 kali pameran perkuat promosi produk industri kreatif

Menurut dia, pameran produk unggulan yang dilaksanakan di Pasar Seni Gabusan dengan mengangkat tema "Kreativitas Berkelanjutan Untuk Kesejahteraan" tersebut merupakan salah satu bentuk komunikasi yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Bantul dengan seluruh warga Bantul.

"Melalui pameran itu, Pemkab Bantul hendak menyampaikan proses dan hasil pembangunan yang selama ini dikerjakan, sehingga harapannya mampu menjadi jembatan komunikasi antara pemerintah dengan warganya," katanya.

Dia mengatakan, sedangkan untuk ikon pameran yaitu burung kayu dengan sayap batik mengepak yang mengandung makna Kabupaten Bantul siap terbang lebih mendunia menuju brand Bantul City Of Craft and Folk Art dan akhirnya menjadi bagian dari jejaring kota kreatif dunia.

Baca juga: Pemkab Bantul kenalkan potensi kerajinan melalui pemeran industri kreatif

"Kami berharap Bantul Creative Expo dapat menjadi ajang promosi produk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) baik di tingkat regional, nasional, dan internasional, serta meningkatkan produk domestik regional bruto (PDRB) masyarakat Bantul," katanya.

Pameran produk unggulan Bantul itu akan diikuti 101 stan yang dikelola Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan, terdiri dari lembaga pemerintah, perbankan, UKM mitra dan binaan pemerintah seperti Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dan asosiasi UMKM lainnya.

"Serta UMKM swasta sejumlah 190 stan yang menyajikan berbagai produk-produk kerajinan, makanan, minuman, fesyen, barang-barang kebutuhan rumah tangga, produk-produk herbal dan kuliner," katanya.