Menag kunjungi Arab Saudi bahas persiapan ibadah haji 2025

id Menag,Haji 2025,kuota haji Indonesia

Menag kunjungi Arab Saudi bahas persiapan ibadah haji 2025

Pertemuan antara Menteri Agama (Menag) RI Yaqut Cholil Qoumas (kiri) dengan Menteri Haji dan Umrah Tawfiq F Al Rabiah (kanan) dalam kunjungan ke Kantor Kementerian Haji dan Umrah, Jeddah, Kerajaan Arab Saudi, Minggu (15/9/2024). (ANTARA/HO-Kemenag RI)

Jakarta (ANTARA) - Menteri Agama (Menag) RI Yaqut Cholil Qoumas mengunjungi Kantor Kementerian Haji dan Umrah, Jeddah, Kerajaan Arab Saudi untuk membahas persiapan ibadah haji pada 2025 mendatang.

"Menag Yaqut bertemu Menteri Haji dan Umrah Tawfiq F Al Rabiah di Kantor Kementerian Haji dan Umrah yang ada di Jeddah. Kedua menteri membahas tahapan persiapan awal penyelenggaraan ibadah haji 1446 H/2025 M," kata Juru Bicara Kementerian Agama Sunanto melalui keterangan di Jakarta, Senin.

Cak Nanto, sapaan akrabnya, yang juga ikut bersama rombongan mengungkapkan pertemuan tersebut juga membahas upaya dalam menyambut kedatangan jamaah haji Indonesia dan melayani mereka dengan standar kualitas layanan yang terbaik.

Ia melanjutkan bahwa Menteri Haji Arab Saudi turut menyampaikan bahwa pihaknya juga terus berbenah dan membangun fasilitas-fasilitas tambahan.





 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menag kunjungi Arab Saudi untuk membahas persiapan ibadah haji 2025