Sleman (ANTARA) - Bupati Sleman Harda Kiswaya bersama Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa memimpin secara langsung pemantauan pelaksanaan kurban Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriyah di wilayah itu, Jumat.
Pemantauan pelaksanaan kurban dilakukan di dua lokasi wilayah Sleman Barat dan Sleman Timur.
"Pemantauan ini dimaksudkan untuk memastikan pelaksanaan kurban d wilayah Kabupaten Sleman berjalan dengan lancar dan aman," kata Bupati Sleman Harda Kiswaya.
Pemantauan dimulai di lokasi pertama yaitu Masjid Nurut Tauhid Sendangagung, Minggir.
Baca juga: Puluhan chef DIY dan Jateng layani warga masak daging kurban di Masjid Gedhe
Dalam pelaksanaannya Bupati dan Wakil Bupati Sleman serta jajarannya menyaksikan langsung penyembelihan sapi yang merupakan bantuan Gubernur DIY dan dilanjutkan pemantauan di lokasi kedua yaitu Masjid Az Zumar Klumprit I Wukirharjo Prambanan yang merupakan lokasi tempat penyembelihan sapi bantuan Presiden RI Prabowo Subianto yang memiliki berat 840 kilogram.
Harda juga mengatakan pemantauan yang juga diikuti jajaran kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di Pemkab Sleman ini menjadi momen silaturahim antara pemerintah daerah dengan masyarakat.
"Dari kegiatan ini, jajaran Pemkab Sleman bisa bersilaturahim langsung dengan masyarakat dan menyaksikan pelaksanaan kurban. Sehingga dapat semakin mempererat hubungan antara pemerintah dengan masyarakat," katanya.
Baca juga: Panitia Masjid Jogokariyan sembelih 126 hewan kurban dalam sehari
Kemudian, dalam kesempatan tersebut juga Harda berpesan kepada masyarakat untuk memperhatikan terkait limbah hewan kurban.
"Kami berharap masyarakat dapat memahami untuk bisa mengelola limbah hewan kurban dengan baik salah satunya dengan cara ditimbun dan tidak dibuang ke sungai," katanya.
Menurut dia, upaya pengelolaan limbah hewan kurban ini dinilai penting agar limbah hewan tidak mencemari lingkungan yang dapat merugikan masyarakat.
Baca juga: Bantul salurkan bantuan sapi kurban dari Presiden untuk masyarakat Srimartani
Baca juga: Presiden Prabowo kurban 985 sapi ke seluruh Indonesia