Guru Besar UGM, dapat penghargaan Palmes Academiques dari Prancis
Rabu, 4 Desember 2024 23:50
ANTARA - Guru Besar Sastra Prancis dari UGM Yogyakarta, meraih penghargaan Palmes Academiques dari pemerintah Prancis. Raihan penghargaan itu diterima Wening Udasmoro atas dedikasinya dalam publikasi penelitian di jurnal internasional, salah satunya interpretasi mitos jawa Roro Jonggrang dan Rara Mendut dengan Teori Strukturalisme Claude Levi-Strauss.(Imam Prasetyo Nugroho/Denno Ramdha Asmara/Ludmila Yusufin Diah Nastiti)