Pemkot Yogyakarta siapkan perluasan jenis layanan UPT Laboratorium Kesehatan

id UPT Laboratorium Kesehatan,Yogyakarta,pemeriksaan kesehatan,Yogyakarta siapkan perluasan layanan UPT Labkes,jenis layana

Pemkot Yogyakarta siapkan perluasan jenis layanan UPT Laboratorium Kesehatan

Ilustrasi - Gedung UPT Laboratorium Kesehatan Yogyakarta yang berada di Jalan Sisingamangaraja (ANTARA/HO-Humas Pemkot Yogyakarta)

Yogyakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Yogyakarta berupaya terus mengembangkan jenis layanan yang bisa dilakukan di Unit Pelaksana Teknis Laboratorium Kesehatan, sehingga tidak hanya melayani pemeriksaan kesehatan lingkungan saja, tetapi juga pemeriksaan kesehatan masyarakat.

“Layanan akan diperluas untuk kebutuhan laboratorium pemeriksaan kesehatan yang sifatnya klinis, sehingga tidak hanya melakukan pemeriksaan kesehatan lingkungan,” kata Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta Aman Yuriadijaya di Yogyakarta, Selasa.

Menurut dia, pengembangan jenis layanan di UPT Laboratorium Kesehatan tersebut membutuhkan banyak persiapan sarana dan prasarana pendukung agar fungsi laboratorium kesehatan menjadi semakin maksimal.

Pengembangan jenis layanan di UPT Laboratorium Kesehatan tersebut juga sejalan dengan regulasi dari Kementerian Kesehatan sehingga nantinya juga dilakukan penyesuaian nomenklatur menjadi laboratorium kesehatan masyarakat.

“Penambahan layanan juga dimungkinkan karena masih ada lantai dua gedung UPT yang bisa dimanfaatkan. Saat ini pun sudah mulai dilakukan penambahan sarana dan prasarana pendukung secara bertahap,” katanya.

Selain kebutuhan sarana dan prasarana fisik, pengembangan jenis layanan kesehatan juga membutuhkan dukungan sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni hingga dasar hukum sebagai regulasi untuk mengatur operasional serta tarif layanan.

“Tahun ini, kami penuhi kebutuhan sarana dan prasarananya baru melangkah untuk dasar hukum pada tahun berikutnya. Dimungkinkan dalam waktu dua tahun seluruh kebutuhan untuk pengembangan jenis layanan bisa dipenuhi,” katanya.

Dengan demikian, lanjut Aman, diharapkan pada awal 2025 laboratorium tersebut sudah sepenuhnya bisa menjadi laboratorium kesehatan masyarakat.

Sementara itu, Kepala UPT Laboratorium Kesehatan Yogyakarta Prie Aka Mahdayanti mengatakan, layanan yang dilakukan lebih banyak pada pemeriksaan kesehatan lingkungan seperti kualitas air bersih dan air minum serta pemeriksaan kesehatan makanan untuk memastikan tidak mengandung bahan tambahan berbahaya.

Layanan pemeriksaan kesehatan lingkungan sebagian besar dilakukan melalui petugas puskesmas yang memeriksa sampel dari depot air minum isi ulang dan kondisi air sumur warga.

“Selama pandemi COVID-19, kami ikut membantu melakukan pemeriksaan atau skrining dengan tes antigen. Saat ini sudah ada penambahan beberapa peralatan untuk tes kesehatan seperti cek urine, gula darah, kolesterol dan lainnya,” katanya.

Fasilitas laboratorium yang dimiliki UPT Layanan Kesehatan juga sudah cukup aman karena masuk kategori biosafety laboratorium level 2 sehingga keamanan petugas dan sampel terjamin.

Prie menambahkan, sudah menyiapkan inovasi dengan membuat paket pemeriksaan kesehatan bekerja sama dengan instansi pemerintah atau swasta.
Pewarta :
Editor: Mahmudah
COPYRIGHT © ANTARA 2024