TikTok Music Live suguhkan talenta musik lintas genre

id tiktok,tiktok music,tiktok music live,rahmania astrini,coldplay

TikTok Music Live suguhkan talenta musik lintas genre

Penyanyi Rahmania Astrini saat tampil dalam sesi TikTok Music Live di Jakarta, Jumat (17/11).

Jakarta (ANTARA) - Aplikasi layanan streaming musik sosial berlangganan premium TikTok Music kembali menghadirkan deret talenta musik lintas-genre di antaranya Fadilah Intan, Jaz, Rahmania Astrini, Stereo Wall, Rinni, dan Nadhif Basalamah dalam program konser virtual TikTok Music Live (TTM Live).

Pada episode kedua yang rencananya mengudara pada 15 Desember mendatang tersebut TTM Live mengusung konsep akustik hangat dengan menghadirkan sebuah panggung kreatif bagi insan musisi berbakat Tanah Air untuk membawakan lagu andalan mereka.

“TikTok Music secara konsisten mencari lagu-lagu yang sedang trending dari kultur lokal Indonesia. Misal, kami pilih Rahmania Astrini pada episode kali ini karena dia sedang bagian dalam kultur dan jadi penampil pembuka band Coldplay yang bersejarah bagi Indonesia. Selain itu, ada pula Jaz, Stereowall, dan lainnya yang memang sedang punya momentum di jagat internet,” buka Artist Promotions Lead TikTok Music South East Asia Matthew Tanaya di Jakarta, Jumat.

Matthew mengatakan bahwa konser virtual ini sejalan dengan komitmen TikTok Music untuk mendukung para musisi lokal, tidak hanya untuk mempromosikan karya mereka kepada para penggemar, namun juga kepada penikmat musik yang lebih luas. Selain itu, program TTM Live juga diproyeksikan untuk mendukung jejak karier yang lebih konsisten bagi setiap seniman.



“Kita tahu ada banyak sekali artist yang viral sesaat, setelah itu menghilang. Ketika banyak orang mendengar lagu di TikTok, mereka akan berusaha mengenali artist-nya, kemudian menjadi penggemar. Kami ingin membuat semacam jalur karier yang bagus untuk para artist sepanjang hidup mereka. Itu visi kami,” jelas Matthew.

Lebih lanjut dia mengatakan bahwa konser virtual ini juga menjadi cara TikTok Music yang diperkenalkan di Indonesia pada bulan Juli lalu untuk membawa para musisi lebih dekat dengan para penggemar dan pengguna TikTok di Indonesia.

“Ambil contoh Raim Laode yang menjadi besar sekali di TikTok lewat ‘Komang’. Banyak sekali pengikut Raim dan lagu-lagu yang dirilis setelah ‘Komang’ mendapatkan respons positif. Hal semacam ini yang mau kami teruskan lewat episode-episode TTM Live karena kami punya ambisi besar. Tahun depan, kami berencana memperluas TikTok Music agar lebih banyak orang Indonesia yang menggunakannya,” imbuh Matthew.
Penyanyi Rahmania Astrini membawakan lagu "Someday Somewhere Someplace Somehow" saat tampil dalam sesi TikTok Music Live di Jakarta, Jumat (17/11).


Salah satu penampil pada episode kedua kali ini yaitu Rahmania Astrini berpendapat bahwa platform TTM Live akan semakin membuka peluang bagi banyak seniman Tanah Air untuk mengenalkan karya-karya mereka ke masyarakat Indonesia.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: TikTok Music Live kembali hadirkan deret talenta musik lintas-genre
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024