Ribuan warga Yogyakarta ikuti senam bersama Ketum Partai Golkar

id Ketum Golkar ,Senam HUT Golkar ,Dukungan Prabowo-Gibran

Ribuan warga Yogyakarta ikuti senam bersama Ketum Partai Golkar

Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua DPD Golkar DIY Gandung Pardiman pada Senam Sak Isane GPC di Jogja Expo Center, Kabupaten Bantul, DIY, Minggu (24/12/2023) (ANTARA/Hery Sidik)

Yogyakarta (ANTARA) - Ribuan warga dari kabupaten dan kota se provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, mengikuti senam Sak Isane GPC (Gandung Pardiman Center) bersama Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di halaman parkir Jogja Expo Center, Kabupaten Bantul, DIY, Minggu.

"Pagi tadi kita sedang kegiatan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Golkar dengan senam yang dihadiri oleh kurang lebih 35 ribu peserta, masyarakat sangat antusias," kata Airlangga seusai Senam di JEC Kabupaten Bantul, Minggu.

Menurut dia, senam Sak Isane GPC tersebut bukan merupakan kampanye politik, namun perayaan ulang tahun partai berlambang pohon beringin ini dengan situasi ruang dan bergembira.

"Tentu ini dalam rangka konsolidasi, dan kita terus ke daerah daerah untuk mensosialisasikan hasil keputusan partai, yang kita sudah ketahui bersama dalam Rapimnas kemarin di Pemilu 2024, Partai Golkar mendukung Prabowo-Gibran," katanya.

Dia mengatakan, bahkan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto sebagai calon presiden, ketika debat cawapres lalu, Gibran menunjukkan kepemimpinan yang teknokratis.

"Dalam debat kita lihat kemampuan teknokratis dari Mas Gibran itu Golkar banget, arti teknokratis itu tegas, kemudian juga luwes, dan percaya diri dan itu sangat Golkar," katanya.

Oleh karena itu, pihaknya berharap Yogyakarta di bawah kepemimpinan Ketua DPD Gandung Pardiman yang juga sebagai Ketua TKD bisa mendongkrak suara untuk partai sendiri maupun pasangan Prabowo-Gibran dalam pemilihan presiden dan wakil presiden (Pilpres) 2024.

"Kita lihat kader pemimpin Golkar Pak Gandung ini sudah berapa musim, berapa kepemimpinan dan sekarang Ketua TKD, dengan antusiasme masyarakat kami optimistis, baik untuk partai Golkar maupun untuk paslon Prabowo-Gibran yang diusung," katanya.
Deklarasi dukungan relawan lintas partai dari Yogyakarta untuk pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 di Kabupaten Sleman, DIY, Minggu (24/12/2023) (ANTARA/Hery Sidik)


Deklarasi dukungan Prabowo-Gibran

Usai menghadiri senam HUT Golkar, Ketum Airlangga menghadiri deklarasi dukungan dari para pemuda Yogyakarta yang berasal dari lintas partai untuk pasangan capres dan cawapres Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

"Dukungan ini menunjukkan bahwa Pak Prabowo dan Mas Gibran adalah tokoh tokoh yang akan didudukkan di dalam kepemimpinan nasional, oleh karena itu dukungannya sudah mulai lintas partai, tidak hanya dari Koalisi Indonesia Maju," kata Airlangga usai deklarasi.

Dia mengatakan, tetapi dari relawan dan berbagai kelompok masyarakat juga turut mendukung Prabowo-Gibran. Dukungan ini menurutnya karena para pemuda Yogyakarta telah menyaksikan debat cawapres lalu, bahwa Gibran telah menunjukkan kualitas sebagai pemimpin.

"Kemarin dalam dua kali debat publik Pak Prabowo Mas Gibran teknokratis dan jawabannya tegas dan juga mendukung dan melanjutkan program program yang sudah dirintis dan dilaksanakan oleh pemerintahan Jokowi," katanya.

Dia mengatakan, bahkan penampilan Gibran dalam debat direspon media media internasional, sehingga hal ini mencerminkan bahwa pemuda itu kalau diberi tantangan mampu, apalagi saat ini berada di kota pelajar, Kota Yogyakarta yang intelektual.

"Dan ini kecerdasan anak anak pemuda kita tidak diragukan lagi, kita akan terus dorong dan tadi disampaikan kita targetkan sekali putaran, menang sekali putaran itu nasional. Dan basis suara terbesar yang ada di Jawa, yaitu Jateng, Jatim terus digenjot termasuk Yogyakarta," katanya.