Senam Gemoy di Kulon Progo konsolidasi massa menangkan Prabowo-Gibran sekali putaran

id senam gemoy,prabowo-gibran

Senam Gemoy di Kulon Progo konsolidasi massa menangkan Prabowo-Gibran sekali putaran

Caleg DPR RI nomor urut 2 dari Partai Gerindra untuk Dapil DIY Yuni Astuti dalam Senam Gemoy di Alun-Alun Wates, Kulon Progo, Sabtu (10/2/2024) (ANTARA/HO-Gerindra DIY)

Yogyakarta (ANTARA) - Ribuan kader dan simpatisan Partai Gerindra ikut dalam acara Senam Gemoy yang digelar di Alun-alun Wates, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sabtu (10/2).

Senam Gemoy ini juga menjadi bagian dari konsolidasi massa memenangkan pasangan Prabowo-Gibran sekali putaran.

Caleg DPR RI nomor urut 2 dari Partai Gerindra untuk Dapil DIY Yuni Astuti yang hadir dalam Senam Gemoy ini mengemukakan acara ini menjadi bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-16 Partai Gerindra.

Yuni Astuti menyebutkan Senam Gemoy ini dihadiri oleh pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Kulon Progo, anggota DPRD Kabupaten Kulon Progo dan DIY dari Partai Gerindra, serta caleg-caleg yang berada di Dapil Kulon Progo.

Yuni Astuti menilai ribuan massa yang hadir di Alun-alun Kulon Progo ini menjadi bukti bagaimana masyarakat antusias untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024.

"Tadi sempat hujan tetapi tidak mengurangi antusiasme massa untuk memberikan dukungan pada Pak Prabowo dan Mas Gibran di Pilpres 2024. Hadirnya ribuan massa ini semakin membuat kami optimis Prabowo-Gibran bisa menang sekali putaran," ucap Yuni Astuti.

Komandan Koti Mahatidana Pemuda Pancasila DIY ini mengatakan Pilpres 2024 hanya kurang hitungan jam saja. Untuk itu, Yuni Astuti mengajak semua pihak untuk fokus mengawal kemenangan Prabowo-Gibran di DIY.

"Kita tunjukkan bagaimana solidnya para pendukung Prabowo-Gibran. Ayo kita buktikan solidnya dukungan kita ini di bilik suara. Kita coblos pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 2 Prabowo-Gibran," kata politisi Gerindra ini.

"Kita menangkan Pak Prabowo dan Mas Gibran di DIY sekali putaran. Jangan lupa juga untuk mengawal dan mengawasi TPS-TPS agar tidak ada kecurangan yang merugikan kita. Mari rapatkan barisan dan kita kawal dan menangkan Prabowo-Gibran," tutur Yuni Astuti.