Jakarta (ANTARA) - Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) mengisahkan Pemilihan Umum (Pemilu) 1955 sebagai pesta demokrasi pertama di Indonesia berdasarkan dokumentasi arsip yang disimpan dari berbagai sumber.
"Asas yang digunakan pada pemilu pertama tahun 1955 adalah jujur, langsung, umum, bebas, rahasia, dan kebersamaan," kata Arsiparis Muda ANRI Mudanto Pamungkas di Jakarta, Rabu.
Ia menjelaskan, ANRI memiliki cukup banyak arsip yang mendokumentasikan peristiwa Pemilu 1955, baik berupa tekstual, foto, maupun audio visual.
Arsip-arsip tersebut berasal dari khazanah arsip Kementerian Penerangan Kabinet Presiden Republik Indonesia Sekretariat Negara, khususnya arsip kabinet presiden jilid 1 dan 2, arsip Nahdlatul Ulama, dan arsip berita ANTARA.
"Dasar hukum pemilu tahun 1955 adalah Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1953 tentang Pemilihan Anggota Konstituante dan Anggota Dewan Perwakilan Rakjat," ujar dia.
Pemilu 1955 dilaksanakan dua tahap, pertama untuk memilih anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI pada 29 September 1955 dan kedua untuk memilih anggota konstituante yang dilaksanakan pada 15 Desember1955.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: ANRI kisahkan pemilu pertama tahun 1955 berdasarkan dokumentasi arsip
Berita Lainnya
Indonesia bermain 0-0 lawan Vietnam pada babak pertama
Minggu, 15 Desember 2024 21:10 Wib
Pemkab Sleman raih peringkat pertama nasional "STBM Award" Kemenkes
Selasa, 10 Desember 2024 18:53 Wib
Neuer dapat kartu merah untuk pertama kali sepanjang kariernya
Rabu, 4 Desember 2024 5:24 Wib
Erick Thohir sumringah dengan kemenangan pertama di kualifikasi Piala Dunia
Rabu, 20 November 2024 0:39 Wib
"Lapor Mas Wapres" menerima 60 aduan di hari pertama peluncuran
Selasa, 12 November 2024 1:05 Wib
Tim Solyd Ias UB terpilih jadi juara pertama Samsung SFT 2024
Rabu, 6 November 2024 15:27 Wib
Kunker pertama ke Jateng, Nusron: samakan gelombang pemikiran dan filosofi untuk capai tujuan
Sabtu, 2 November 2024 19:46 Wib
Pemkab Sleman dinobatkan sebagai juara pertama kabupaten/kota layak wiramuda
Senin, 28 Oktober 2024 15:50 Wib