Kulon Progo (ANTARA) - Anggota DPRD Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, Pancar Topo Driyo mengharapkan pemerintah kabupaten setempat memperbanyak program padat karya karena dapat mengentaskan kemiskinan di wilayah ini yang mencapai 15,40 persen.
Pancar Topo Driyo di Kulon Progo, Rabu, mengatakan data BPS Kulon Progo, Kulon Progo termasuk kabupaten miskin dengan angka sekitar 15,40 persen.
"Tingginya kemiskinan salah satu tidak layaknya infrastruktur terutama akses jalan guna mendukung kegiatan ekonomi. Untuk itu, kami minta pemkab memperbanyak program padat karya," kata Pancar usai melakukan monitoring pelaksanaan padat karya di Tunjungan, Kapanewon Pengasih.
Menurut dia, program padat karya mempunyai tujuan mengurangi angka pengangguran dan membantu warga miskin setempat agar dapat memperoleh penghasilan dan pekerjaan.
Padat karya merupakan kegiatan pembangunan yang lebih banyak menggunakan tenaga manusia dengan perbandingan 50 persen untuk upah dan 40 persen untuk material.
"Adanya program ini, masyarakat mendapatkan penghasilan juga mendapatkan infrastruktur jalan yang baik dan layak," katanya.
Lebih lanjut, Pancar juga minta OPD (organisasi perangkat daerah) teknis serius dalam penanganan kemiskinan. Program-program inovasi OPD untuk mengentaskan kemiskinan harus berorientasi pada pembangunan ekonomi kerakyatan, dengan perbanyak pembangunan infrastruktur yang menunjang kegiatan ekonomi seperti padat karya, dan jalan usaha tani.
"Pemkab perlu memprioritaskan penanggulangan kemiskinan terpadu dan tepat sasaran," katanya.
Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kulon Progo Bambang Sutrisno mengatakan dirinya mengapresiasi atas monitoring dan evaluasi dari Komisi III di Tunjungan sehingga pelaksanaan padat karya dapat terkendali berjalan lancar dan mencapai hal yang baik sesuai target secara akuntabel, yakni tepat anggaran, tepat waktu dan tepat mutu.
Pada 2024, ada 49 lokasi padat karya dengan anggaran Rp4,9 miliar.
"Langkah tinggal pelaksanaan padat. Kami melaksanakan monitoring untuk memastikan berjalan lancar tidak ada hambatan yang berarti secara administrasi dan teknis, serta sesuai ketentuan dan target," katanya.
Berita Lainnya
Menhub sebut Tol Laut inisiasi Presiden Jokowi untuk angkutan logistik wilayah 3TP
Selasa, 1 Oktober 2024 5:32 Wib
Presiden Jokowi ajak sarjana ekonomi merancang hilirisasi rumput laut dan kopi
Kamis, 19 September 2024 15:58 Wib
Pemkab Sleman beri penghargaan Satyalancana Karya Satya pada 154 PNS
Selasa, 17 September 2024 19:49 Wib
36 negara pamerkan karya seni kaligrafi di MTQ Nasional
Selasa, 10 September 2024 9:21 Wib
Galeri Nasional memamerkan karya seni rupa milik Lini Natalini Widhiasi
Rabu, 4 September 2024 7:04 Wib
Geralda Almira tampilkan karya bertema garis imajiner pada Jogja Fashion Week 2024
Minggu, 25 Agustus 2024 21:52 Wib
Kemendikbudristek-IFC jembatani karya busana siswa SMK Indonesia "go international"
Minggu, 25 Agustus 2024 6:23 Wib
519 ASN di DIY dapat anugerah Satyalancana Karya Satya
Jumat, 16 Agustus 2024 1:44 Wib