Jakarta (ANTARA) - Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko mendukung konsorsium gerakan anak muda bernama Gerakan Bangun Nusantara (Gerbangtara) untuk turut menyumbang ide dalam membangun Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.
Saat menerima kunjungan Gerbangtara di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis, Moeldoko berharap konsorsium yang terdiri atas anak-anak muda asal Kalimantan Timur tersebut dapat menjadi mitra strategis pemerintah untuk membangun IKN.
"Gerbangtara adalah sebuah gerakan partisipasi, representasi dan kolaborasi warga negara membangun Ibu Kota Nusantara," kata Moeldoko dalam keterangan resmi diterima di Jakarta, Kamis.
Moeldoko berharap gerakan pemuda tersebut tidak hanya berfokus pada lokakarya pembangunan kapasitas SDM saja, tetapi juga membentuk citizen committee (komite warga) yang inklusif menjadi mitra pemerintah membangun IKN.
Menurut Mantan Panglima TNI tersebut, gerakan pemuda Gerbangtara yang melibatkan lintas sektor anak muda sangat penting dalam menumbuhkan kecintaan dan kebanggaan terhadap IKN
"
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: KSP dukung konsorsium anak muda Kaltim berkolaborasi bangun IKN
Berita Lainnya
Kampanye akbar, Hasto Wardoyo pimpin gerakan "resik-resik" sampah
Senin, 18 November 2024 21:34 Wib
Bawaslu Kulon Progo intensifkan gerakan sosial melawan politik uang
Rabu, 13 November 2024 16:24 Wib
Istana sebut pembentukan Gerakan Solidaritas Nasional atas perintah Prabowo
Rabu, 30 Oktober 2024 21:50 Wib
TPID Sleman melakukan Gerakan Membeli Sayuran Petani
Senin, 21 Oktober 2024 18:06 Wib
DP3 Slemam laksanakan gerakan pangan murah menjaga daya beli masyarakat
Jumat, 18 Oktober 2024 11:48 Wib
DLH Bantul menekankan pentingnya gerakan pilah sampah di masyarakat
Rabu, 16 Oktober 2024 23:49 Wib
Dinas Pertanian Kulon Progo mengadakan pangan murah bantu masyarakat
Rabu, 16 Oktober 2024 23:48 Wib
Pemkab Gunungkidul gelar gerakan pangan murah demi stabilkan harga
Senin, 14 Oktober 2024 11:58 Wib