Jakarta (ANTARA) - JAQS atau Jakarta Aquarium and Safari mengajak masyarakat atau JAQSplorer untuk merayakan Dirgahayu ke-79 Republik Indonesia, dengan menghadirkan petualangan terbaru untuk mengeksplorasi kecantikan bumi Indonesia "Fan-sea Paradise”.
Menelusuri keajaiban bentang alam Rammang-Rammang di Sulawesi Selatan, sebuah dunia batuan karst yang menakjubkan, pesona magis Danau Tiga Warna Kelimutu di Nusa Tenggara Timur, di mana air danau berubah warna seiring waktu.
“Ini merupakan salah satu bentuk kecintaan kami dari Jakarta Aquarium and Safari yang berada di bawah naungan Taman Safari Indonesia Group, bagaimana kita menunjukkan bersama kerja keras dari teman-teman, dari diver dan semuanya. Jadi bukan hanya di dalam air, tapi yang di luar juga. Itu kerja keras luar biasa untuk menunjukkan rasa cinta kami terhadap Indonesia,” kata Senior Vice President Marketing Taman Safari Indonesia Group Alexander Zulkarnain usai pengibaran bendera di dalam aquarium di Jakarta Aquarium and Safari (JAQS), Jakarta, Sabtu.
Kemudian, JAQSplorer akan dibawa perjalanan ke Bumi Cenderawasih di Papua, tempat di mana keindahan alam liar dan tradisi lokal menyatu.
Setiap destinasi tidak hanya menawarkan pemandangan yang memukau, tetapi juga menciptakan pengalaman yang seru dan tak terlupakan bagi setiap JAQSplorer.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: JAQS hadirkan petualangan "Fan-sea Paradise" rayakan HUT RI
Berita Lainnya
Empat orang meninggal dunia akibat kebakaran rumah di Jakarta Utara
Jumat, 8 November 2024 9:21 Wib
RK bertemu Prabowo dan Jokowi menjadi sinyal dukungan di Pilkada
Sabtu, 2 November 2024 4:45 Wib
Kabinet Merah Putih kembali ke Jakarta setelah ikuti retreat di Akmil
Minggu, 27 Oktober 2024 11:30 Wib
Bus rombongan anak TK hangus terbakar di ruas Tol Becakayu
Kamis, 24 Oktober 2024 12:35 Wib
Jakarta diprakirakan hujan ringan pada Kamis malam
Kamis, 24 Oktober 2024 5:50 Wib
Istana Kepresidenan Jakarta bersolek menyambut Prabowo
Kamis, 17 Oktober 2024 18:38 Wib
BMKG sebut BBM bersulfur tinggi harus dikurangi demi udara Indonesia berkualitas
Rabu, 16 Oktober 2024 11:58 Wib
Kakak beradik meninggal berpelukan dalam kebakaran di Tambora Jakarta Barat
Selasa, 15 Oktober 2024 14:10 Wib