Zohri ingin latihan di luar negeri pertajam catatan waktu

id Asian games 2022,Atletik,Lalu muhammad zohri

Zohri ingin latihan di luar negeri pertajam catatan waktu

Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri menjawab pertanyaan pewarta di Stadion Hangzhou Olympics Sports Centre, Hangzhou, Sabtu (30/9/2023). (ANTARA/RAUF ADIPATI)

Hangzhou (ANTARA) -
Kegiatan latihan di luar negeri menjadi harapan sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri agar dia dapat mempertajam catatan waktunya, setelah gagal meraih medali pada lomba lari 100 meter putra Asian Games 2022.

Pada final yang berlangsung di Stadion Hangzhou Olympics Sports Centre, Hangzhou, Sabtu (30/9), pelari asal Nusa Tenggara Barat itu finis di posisi keenam dengan catatan waktu 10,16 detik.

"Kalau boleh sih begitu (TC di luar negeri). Karena memang kalau kita di negara orang itu, semangatnya itu lebih gitu. Ada pesaing, ada motivasi yang, apalagi kalau kita try out di Amerika, pelari Amerika jago-jago gitu. Lebih semangat aja gitu kalau latihan di luar," tutur Zohri saat ditemui usai lomba.



Apalagi Zohri masih menyimpan ambisi untuk dapat mengukir catatan waktu lari 100 meter di bawah 10 detik. Sehingga dengan mode dan lokasi latihan yang tepat, ia masih menyimpan asa untuk dapat memiliki catatan waktu tersebut.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Latihan di luar negeri jadi harapan Zohri pertajam catatan waktu
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024