14 polisi Myanmar melarikan diri

id Bangladesh,Myanmar

14 polisi Myanmar melarikan diri

Ilustrasi polisi. (ANTARA/Anadolu)

Dhaka, Bangladesh (ANTARA) - Sebanyak 14 anggota polisi penjaga perbatasan Myanmar melarikan diri ke Bangladesh akibat meningkatnya bentrokan antara militer negara Asia Tenggara itu dan pemberontak Tentara Arakan di sepanjang perbatasan barat, demikian menurut keterangan pejabat Bangladesh pada Minggu (4/2).

Pemerintah junta Myanmar telah memerangi kelompok pemberontak bersenjata selama berbulan-bulan di wilayah perbatasan, termasuk di sepanjang perbatasan dengan distrik perbukitan Bandarban di Bangladesh tenggara.

Menteri Dalam Negeri Bangladesh Asaduzzaman Khan Kamal mengatakan kepada wartawan di Dhaka bahwa sebanyak 14 polisi perbatasan Myanmar memasuki Bangladesh untuk "menyelamat diri".

Mereka ditahan, kata menteri tersebut, dan menambahkan bahwa "upaya sedang dilakukan untuk mengirim mereka kembali (ke Myanmar) melalui Kementerian Luar Negeri Bangladesh."

Keamanan di sepanjang perbatasan dengan Myanmar telah ditingkatkan, katanya.

Menteri tersebut juga mengatakan bahwa proses pemulangan pengungsi Rohingya mungkin tertunda karena situasi di Myanmar saat ini.


Wakil Komisaris Bandarban Shah Mujahid Uddin mengatakan pada Anadolu bahwa setidaknya satu warga Bangladesh terluka akibat peluru nyasar yang ditembakkan dari Myanmar.
Sumber: Anadolu


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sebanyak 14 polisi perbatasan Myanmar melarikan diri ke Bangladesh

Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024