Sleman (ANTARA) - Wakil Bupati Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta Danang Maharsa menyebut bahwa Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) dapat menjadi sarana untuk semakin menguatkan sikap toleransi kemajemukan antarumat beragama di wilayah itu.
"Melalui kegiatan Pesparani diharapkan dapat menguatkan toleransi kemajemukan antarumat beragama di Sleman, Pesparani adalah momentum tepat memupuk tali persaudaraan serta rasa kebersamaan dan kesatuan umat," kata Danang saat membuka penyelenggaraan Pesparani tingkat Kabupaten Sleman Tahun 2024 di Aula Fakultas Teologi Wedhabakti Universitas Sanata Dharma Yogyakarta, Sabtu.
Danang menyampaikan apresiasi karena melalui Pesparani yang diinisiasi Lembaga Pengembangan dan Pembinaan Pesparani Katolik (LP3K) Sleman ini selain sebagai media lomba paduan suara juga sebagai gelaran seni religi Katolik yang mendatangkan sukacita dan damai dalam persaudaraan untuk menjaga keutuhan dan kesatuan.
"Diharapkan toleransi kemajemukan antarumat beragama khususnya di Kabupaten Sleman semakin mewujudkan 'Sleman Rumah Bersama'. Melalui lomba ini, saya mengajak seluruh anggota paduan suara untuk terus meningkatkan prestasi dan persaudaraan kita semua," katanya.
Ia mengatakan, penyelenggaraan Pesparani yang berlangsung setiap tahun ini menunjukkan bahwa Kabupaten Sleman mampu menyelenggarakan berbagai kegiatan keagamaan dengan baik.
"Pesparani adalah wujud nyata dari konsep 'Rumah Bersama' yang terus kami kembangkan di Sleman," katanya.
Danang juga menyatakan keyakinannya bahwa peserta dari Sleman dapat meraih prestasi hingga tingkat nasional.
Ketua LP3K Sleman Bambang Sigit Sulaksono mengatakan bahwa Pesparani menjadi wadah untuk unjuk gigi dalam bidang seni religi Katolik.
"Pesparani Kabupaten Sleman 2024 diikuti 16 Paroki dan dua Stasi di Kabupaten Sleman dengan total peserta 135 orang," katanya.
Ia mengatakan, kegiatan Pesparani ini terbagi dalam enam mata lomba yakni Mazmur Dewasa, Mazmur Remaja, Mazmur Anak, Cerdas Cermat Rohani Remaja, Cerdas Cermat Rohani Anak dan Bertutur Kisah Kitab Suci.
"Harapan kami penyelenggaraan Pesparani tahun ini meriah dan sukses sehingga kita sambut tahun selanjutnya lebih meriah lagi. Mewakili LP3K kami mengucapkan selamat berkompetisi semoga bisa menghasilkan talenta dan juara yang berpotensi dan unggul," katanya.
Berita Lainnya
Menjaga keharmonisan masyarakat Sleman di tengah hiruk pikuk pilkada
Kamis, 7 November 2024 11:18 Wib
Sleman raih penghargaan dari Adinkes untuk implementasi KTR
Rabu, 6 November 2024 15:39 Wib
Pemkab Sleman selenggarakan pasar murah sembako
Selasa, 5 November 2024 21:42 Wib
Kegiatan "Sapa Aruh" Pemkab Sleman mendapat sambutan positif warga
Minggu, 3 November 2024 17:14 Wib
Sleman luncurkan aplikasi layanan publik "Sleman Digital"
Sabtu, 2 November 2024 16:17 Wib
Sleman tertibkan serentak outlet minuman beralkohol ilegal
Jumat, 1 November 2024 18:04 Wib
Pemkab Sleman lakukan pengawasan ketat penjualan minuman beralkohol online
Jumat, 1 November 2024 14:23 Wib
Bupati Sleman: Hasil TMMD bantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat
Kamis, 31 Oktober 2024 18:39 Wib