Juventus juara Grup H setelah menang tipis 1-0 atas Malmo

id Juventus,Malmo FF,Liga Champions,Juventus v Malmo

Juventus juara Grup H setelah menang tipis 1-0 atas Malmo

Moise Kean menyundul bola sesaat sebelum mencetak gol untuk Juventus dalam pertandingan Grup H Liga Champions pada 9 Desember 2021. ANTARA/REUTERS/MASSIMO PINCA

Satu-satunya gol dalam pertandingan itu dicetak oleh Moise Kean di babak pertama.

Jakarta (ANTARA) - Juventus memastikan diri menjadi juara Grup H Liga Champions setelah menang tipis 1-0 atas Malmo di Allianz Stadium pada Kamis dini hari WIB, demikian catatan laman resmi UEFA.

Satu-satunya gol dalam pertandingan itu dicetak oleh Moise Kean di babak pertama.

Juventus langsung mendapatkan dua peluang emas ketika pertandingan baru berlangsung sepuluh menit lewat Daniele Rugani dan Moise Kean. Sayang, keduanya belum menghasilkan gol.

Baca juga: Guardiola mengaku puas dengan perkembangan Man City di grup Liga Champions

Tim tuan rumah mencetak gol satu-satunya di pertandingan itu pada menit ke-18 ketika umpan silang dari Federico Bernardeschi disundul Kean merobek gawang Malmo.

Setelah gol itu, Juventus menguasai jalannya pertandingan dan Malmo sulit mendapatkan kesempatan untuk menciptakan peluang.

Di pengujung babak pertama, sebuah peluang emas gagal dieksekusi Arthur Melo. Gelandang Brazil tersebut mendapatkan bola dari Kean di tepi kotak penalti dan langsung melepas tembakan, namun masih melebar dari sasaran.

Baca juga: Donny van de Beek dan Dean Henderson akan diturunkan menghadapi Young Boys

Juventus tetap memegang kendali pertandingan selepas jeda, namun Malmo memiliki lini pertahanan yang disiplin.

Adrien Rabiot mendapatkan ruang tembak dari sisi kanan kotak penalti Malmo, tetapi sepakan gelandang asal Prancis tersebut tidak menemui sasaran.

Kean nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-71 ketika menerima bola muntah hasil tembakan Bernardeschi yang ditepis Ismael Diawara, namun gagal memanfaatkan peluang emas tersebut,

Kedudukan tidak berubah sampai wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Baca juga: Inzaghi merenung usai dibekuk Real

Susunan Pemain:

Juventus (3-4-1-2): Mattia Perin; Daniele Rugani, Leonardo Bonucci, Koni de Winter (Mattia De Sciglio 71'); Arthur, Federico Bernardeschi (Juan Cuadrado 82'), Rodrigo Bentancur (Fabio Miretti 90'), Adrien Rabiot, Alex Sandro; Paulo Dybala (Alvaro Morata 46'), Moise Kean (Marco Da Graca 90').

Malmo FF (4-4-2): Ismael Diarra Diawara; Niklas Moisander, Anel Ahmedhodzic, Lasse Nielsen, Martin Olsson; Jo Inge Berget, Anders Christiansen, Bonke Innocent (Adi Nalik 89'), Erdal Rakip (Sergio Pena 30'); Veljko Birmancevic, Antonio-Mirko Colak (Malik Abubakari 78').

Pewarta :
Editor: Nusarina Yuliastuti
COPYRIGHT © ANTARA 2024