Tiga PTS terakreditasi unggul

id Seminar aptisi

Tiga PTS terakreditasi unggul

Seminar "Strategi Meraih Akreditasi Unggul" yang digelar Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Jawa Tengah di Semarang, Senin. (12/12/2022). (ANTARA/HO-Udinus Semarang)

Semarang (ANTARA) - Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Ari Purbayanto menyebut adanya tiga perguruan tinggi swasta (PTS) di Jawa Tengah (Jateng) yang sudah terakreditasi unggul.

"Saat ini masih ada kesenjangan mutu pendidikan tinggi di Indonesia," kata dia saat menjadi pembicara dalam Seminar "Strategi Meraih Akreditasi Unggul" yang digelar Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Jawa Tengah di Semarang, Senin.

Dia menyebut jumlah perguruan tinggi swasta di Jawa Tengah yang sudah terakreditasi sebanyak 47 unit.

Kesenjangan tersebut, kata dia, disebabkan adanya tingkat pemahaman, kesadaran, dan tanggung jawab tentang sistem penjamin mutu internal.

Ia menjelaskan terdapat sembilan kriteria yang harus dipenuhi dalam proses akreditasi perguruan tinggi maupun program studi.


Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024