Bawaslu Kulon Progo resmikan Sentra Gakkumdu Pemilu 2024

id Sentra Gakkumdu,Kulon Progo ,Bawaslu Kulon Progo ,Pemilu 2024

Bawaslu Kulon Progo resmikan Sentra Gakkumdu Pemilu 2024

Peresmian Sentra Gakkumdu di Kabupaten Kulon Progo. (ANTARA/Sutarmi)

Kulon Progo (ANTARA) - Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, meresmikan Gedung Sentra Gakkumdu setempat untuk meningkatkan sinergi dan konsolidasi penanganan permasalahan dalam tahapan pelaksanaan Pemilu 2024.

Ketua Bawaslu Kulon Progo Ria Harlinawati di Kulon Progo, Rabu, mengatakan Gedung Sentra Gakkumdu Kulon Progo akan menunjang kinerja anggota Sentra Gakkumdu.

"Kita melihat hasil catatan evaluasi Pemilu 2019, sebenarnya koordinasi antara bawaslu, kepolisian, dan kejaksaan di Sentra Gakkumdu Kulon Progo sudah bagus dan intens," kata Ria Harlinawati.

Baca juga: Bawaslu DIY optimistis Sentra Gakkumdu percepat penanganan pidana pemilu

Ia mengatakan komunikasi antara bawaslu, kepolisian, dan kejaksaan akan lebih intensif lagi kalau ada persoalan. Harapannya dengan adanya Gedung Sentra Gakkumdu, intensitas koordinasi meski tidak ada kasus tetap intensif untuk menyamakan frekuensi dan persepsi.

Dia mengatakan Polres Kulon Progo memberi masukan bahwa untuk menyamakan persepsi tidak harus di ruang-ruang formal, tetapi bisa dilakukan sambil minum kopi.

"Silakan, personel dari kejaksaan, kepolisian, dan bawaslu, bahwa Gedung Sentra Gakkumdu adalah kantor bersama. Silakan memanfaatkan gedung ini untuk persiapan-persiapan, kajian penanganan masalah Pemilu 2024," katanya.

Wakil Kapolres Kulon Progo Kompol Riko Sanjaya mengatakan pesta demokrasi penyelenggaraan Pemilu 2024 sudah mulai berlangsung. Aparat penegak hukum, khususnya Gakkumdu Kulon Progo harus sering berkoordinasi dan konsolidasi untuk mewujudkan pesta demokrasi yang bersih dari pelanggaran dan tindak pidana pemilu.

"Kita bersyukur dari segi sarana dan prasarana telah berdiri Gedung Sentra Gakkumdu Kulon Progo. Semoga tempat baru ini dapat diimbangi dengan semangat baru untuk bersinergi dalam mengemban tugas yang diamanatkan undang-undang," katanya.

Riko berharap Gakkumdu Kulon Progo melakukan inovasi dan terobosan, namun tetap berpedoman pada peraturan perundang-undangan yang berlaku.

"Kita berharap dan berdoa, semoga pelaksanaan Pemilu 2024 dapat berjalan aman dan lancar sehingga pesta demokrasi dapat dirasakan masyarakat, khusus masyarakat di Kulon Progo," katanya.

Sementara itu, Kasi Pidum Kejari Kulon Progo Martin Eko Priyanto mengatakan di Sentra Gakkumdu, semua persoalan kepemiluan dipecahkan dan semua persoalan akan melebur agar menjadi kepastian hukum.

"Nantinya dari tiga instansi akan dapat menjadi satu kesepakatan, apa pun yang terjadi dalam pelanggaran pemilu. Harapannya dari kejaksaan, Sentra Gakkumdu menjadi tempat untuk melakukan pertemuan harian dan nantinya dalam setiap permasalahan yang timbul dapat dibicarakan sebelum menjadi aduan administrasi atau pelanggaran pidana pemilu," katanya.

Baca juga: Bawaslu Gunungkidul membentuk Gakkumdu Pemilu 2024