KEN 2023, kata Menparekraf, dikunjungi 7,36 juta pelancong

id KEN 2023, KARISMA EVENT NUSANTARA 2023, KEN 2023, EVENT NUSANTARA, KEMENPAREKRAF, PELUNCURAN KEN 2024, kurasi KEN, PARIW

KEN 2023, kata Menparekraf, dikunjungi 7,36 juta pelancong

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam Peluncuran KEN 2024 yang digelar di Jakarta, Sabtu (27/1/2024). ANTARA/Sinta Ambar

Jakarta (ANTARA) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengungkapkan, sebanyak 7,36 juta anggota masyarakat telah berkunjung pada Karisma Event Nusantara (KEN) 2023.
 
"Sejumlah 7,36 juta kunjungan masyarakat yang hadir dalam KEN 2023," ujar Sandiaga dalam Peluncuran KEN 2024 yang digelar di Jakarta, Sabtu.
 
Ia juga mengatakan, total produksi barang dan jasa pada KEN 2023 mencapai Rp212 miliar dan dampak ekonomi yang tercatat sepanjang 2023 mencapai Rp12,3 triliun.
 
"Serta Rp198,6 miliar telah kita bisa berikan dan paling utama lapangan kerja untuk 11.399 UMKM, 36.500 pekerja dan 142.700 pelaku seni serta 839 asosiasi/komunitas hampir mencapai 850, apalagi kita lihat total dampak ekonomi mencapai Rp12,3 triliun," paparnya.
 
Menilik capaian pada 2023, Menparekraf menambahkan, capaian kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) periode Januari hingga November 2023 meningkat 110,86 persen atau tercatat total hingga 10,4 juta wisman. Sementara untuk kunjungan wisatawan nusantara (wisnus) telah mencapai 749,1 juta perjalanan.
 
KEN merupakan program strategis Kemenparekraf dalam mempromosikan destinasi pariwisata melalui kegiatan (event) yang bertujuan untuk meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara serta menggerakkan wisatawan nusantara agar berwisata di Indonesia.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menparekraf ungkap KEN 2023 telah dikunjungi 7,36 juta masyarakat
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024