MotoGP: Pembalap Espargaro puas, Bagnaia bikin kesalahan

id Aleix Espargaro,Francesco Bagnaia,MotoGP Catalunya

MotoGP: Pembalap Espargaro puas, Bagnaia bikin kesalahan

Pembalap Aprilia asal Spanyol, Aleix Espargaro, merayakan kemenangannya setelah memenangkan Sprint Race MotoGP Moto Grand Prix Catalonia di Sirkuit de Catalunya pada Sabtu (25/5/2024) di Montmelo di pinggiran Barcelona. (ANTARA/AFP/Lluis Gen)

Jakarta (ANTARA) - Pembalap Aprilia Aleix Espargaro mengaku senang tujuannya untuk selau mendekati dan memaksa Francesco Bagnaia melakukan kesalahan hingga tikungan terakhir pada Sprint di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Sabtu (25/5) berhasil.

Meski start dari pole, pembalap 34 tahun itu tak dapat memimpin balapan 12 lap hingga akhirnya ia berada di posisi kedua pada lap delapan ketika pemimpin balapan sebelumnya Raul Fernandez dan Brad Binder terjatuh.

Sejak itu, Espargaro terus menjaga kecepatannya untuk menjaga jarak dengan Bagnaia yang memimpin balapan sampai pada akhirnya pembalap asal Italia itu melakukan kesalahan karena terjatuh pada tikungan lima lap terakhir yang membuat dirinya meraih kemenangan Sprint kedua di Catalunya secara beruntun.

“Saya tidak bisa lebih dekat dengan Pecco (Bagnaia) karena saya punya masalah. Saya memutuskan untuk tetap di belakangnya dan tidak jauh-jauh darinya,” kata Espargaro, dilansir dari laman resmi MotoGP, Minggu.

“Tujuan saya adalah tetap dekat dengan menjaga kecepatan saya yang sangat tinggi dan memaksanya melakukan kesalahan dan akhirnya dia melakukan kesalahan,” tambahnya.

Espargaro yang memutuskan pensiun dari MotoGP pada akhir musim nanti menyelesaikan rangkaian MotoGP Catalunya sejauh ini dengan raihan membahagiakan, dengan menjadi yang tercepat pada practice, free practice 2 (FP2), kualifikasi, dan Sprint.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Espargaro senang akhirnya Bagnaia membuat kesalahan di lap terakhir
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024