Jakarta (ANTARA) - Walau sudah memastikan tiket 16 besar Euro 2024, Jerman tidak akan berganti ke gigi rendah ketika menghadapi Swiss dalam pertandingan terakhirnya di Grup A Euro 2024 di Deutsche Bank Park, Frankfurt, Senin dini hari pukul 02.00 WIB esok.
Mereka akan tetap berburu kemenangan walau seri sudah cukup mengukuhkan Jerman sebagai juara Grup A, lebih karena ambisi menang pelatihnya, Julian Nagelsmann.
Setelah menggantikan Hansi Flick pada 22 September 2023, Nagelsmann memang melalui awal yang tak terlalu bagus bersama Die Mannschaft.
Tetapi perlahan tapi pasti, pendekatannya yang revolusioner membawa Jerman melalui enam pertandingan tak terkalahkan yang lima di antaranya berupa kemenangan.
Penampilan tim Panser yang seketika berubah prima itu membuat dunia takjub, termasuk karena kepiawaian pelatih muda itu dalam memoles pemain muda dan memancing kemampuan pemain-pemain besar yang tak masuk radar karena tak berada di klub-klub raksasa, termasuk bek sayap Maximilian Mittelstaedt dari Stuttgart.
Meskipun memimpin tim dengan rata-rata usia paling tua dalam Euro 2024, Nagelsmann berhasil memancing keluarnya potensi hebat pemain-pemain muda, khususnya Jamal Musiala dan Florian Wirtz.
Dengan menggabungkan pemain muda dan pemain berpengalaman tampil di level puncak seperti Manuel Neur, Toni Kroos dan Ilkay Gundogan, Nagelsman menyulap Die Mannschaft menjadi salah satu tim favorit pengangkat trofi Henri Delaunay di Berlin, pertengahan Juli mendatang.
Swiss mungkin ngeri membayangkan kekuatan Jerman. Tapi pelatih mereka, Murat Yakin, sama ambisius dengan Nagelsmann, sehingga tak mungkin terteror oleh penampilan cemerlang Jerman belakangan ini.
Buktinya, menang 3-1 atas Hungaria dalam pertandingan pertama, tidak membuat Murat Yakin puas. Dia mengkritik timnya karena tidak cukup bagus pada babak kedua.
Seperti Nagelsman, Murat Yakin selalu ingin timnya menekan lawan, tak peduli tengah unggul atau tertinggal.
D ia tak akan puas hanya dengan hasil seri, walau kalah dari Jerman pun Swiss tetap berpeluang besar lolos ke 16 besar.
Ini karena Swiss sudah menggenggam 4 poin, setelah menang atas Hungaria dan seri melawan Skotlandia.
Murat Yakin justru akan puas jika Die Nati melaju ke fase gugur sambil menumbangkan Jerman, karena dengan cara itu timnya semakin yakin bisa berbuat lebih pada babak berikutnya.
Dengan cara itu pula Swiss bisa mengulang atau bahkan melebihi pencapaian terbaiknya dalam Piala Eropa tiga tahun lalu ketika terhenti di perempat final.
Bisa di atas angin
Pertandingan di Frankfurt esok itu adalah pertemuan keempat antara Jerman dan Swiss dalam turnamen besar sepak bola (Piala Dunia atau Piala Eropa).
Dalam tiga pertemuan terdahulu, Swiss menang sekali, yakni ketika menelan Jerman 4-2 dalam Piala Dunia 1938, sedangkan Jerman menang dua kali saat masih diwakili Jerman Barat, masing-masing 5-0 dalam fase grup Piala Dunia 1966 dan 2-1 dalam Piala Dunia 1962.
Jadi, sudah 58 tahun mereka tak pernah lagi bertemu lagi baik dalam ajang Piala Eropa maupun Piala Dunia.
Tapi, dalam semua kompetisi dan turnamen, riwayat pertemuan kedua tim sebenarnya panjang. Mereka sudah 53 kali bertemu.
Uniknya, dalam tiga pertemuan terakhir mereka, Jerman tak pernah bisa mengalahkan Swiss. Mereka dua kali seri dalam dua pertandingan Nations League pada 2020, sedangkan satunya lagi dimenangkan Swiss pada Mei 2012 dalam skor 5-3.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Swiss vs Jerman: Adu gengsi demi citra terkuat
Berita Lainnya
Nilai ekspor di DIY mencapai 48,81 juta dolar AS pada Oktober 2024
Senin, 2 Desember 2024 23:11 Wib
KPU Kulon Progo: Partisipasi masyarakat pada pilkada 79,26 persen
Senin, 2 Desember 2024 18:06 Wib
KPU Kulon Progo sebut Agung-Ambar meraih suara terbanyak dalam pilkada
Senin, 2 Desember 2024 17:03 Wib
Dishub prediksi 10 juta orang bergerak di DIY saat Natal-Tahun Baru 2025
Senin, 2 Desember 2024 16:43 Wib
Generali Indonesia lindungi pelari Bank Jateng Borobudur Marathon 2024
Minggu, 1 Desember 2024 21:59 Wib
PBNU minta jajaran NU memperkuat konsolidasi internal pasca-Pilkada 2024
Minggu, 1 Desember 2024 10:32 Wib
Polres Kulon Progo siaga amankan rekapitulasi suara pilkada
Sabtu, 30 November 2024 6:11 Wib
Ketua Komisi III sebut isu adanya partai cokelat pada Pilkada 2024 hoaks
Sabtu, 30 November 2024 4:28 Wib