Liga 1: Barito Putera kenalkan skuad-jersi

id barito putera,hasnuryadi sulaiman,liga 1 2024/2025

Liga 1: Barito Putera kenalkan skuad-jersi

Tiga pemain baru Barito Putera Lucas Gama Moreira, Levy Clement Madinda, dan Lucas Morelatto Da Cruz (ANTARA/HO/BARITO PUTERA)

Jaka (ANTARA) - Barito Putera memperkenalkan tim dan merilis jersi baru untuk mengarungi Liga 1 Indonesia musim 2024/2025, pada Jumat malam.

Acara perkenalan tim dan peluncuran jersi baru itu dikemas melalui acara Barito Putera Bersholawat yang digelar di halaman Masjid Raya Sabilal Muhtadin, Banjarmasin.

Kegiatan bershalawat yang dipimpin Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf itu mewarnai perkenalan tim dan peluncuran jersi baru tim Laskar Antasari.

Sebanyak 28 pemain dan ofisial tim yang mengisi skuad Barito Putera musim ini diperkenalkan secara langsung kepada suporter setia Barito Mania dan masyarakat.

CEO Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman berharap Barito Putera bisa memberikan prestasi terbaik musim ini demi membanggakan masyarakat Kalimantan Selatan.



"Mudah-mudahan tim ini bisa membawa kebanggaan, kehormatan, Pride of Banua. Harumkan nama Banua melalui prestasi. Berjuang sampai akhir," ucap Hasnuryadi seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima pewarta.

"Bismillah dengan doa dari para habaib dan para guru di sini kita bisa memberikan prestasi, memberikan kebanggaan, mengharumkan nama Banua Kaliantan Selatan. Aamiin Allahuma Aamiin," sambungnya.

Jersi PS Barito Putera untuk musim 2024/2025 tetap mengusung warna kebanggaan kuning-kuning, namun dengan tampilan lebih segar memakai kerah V-neck dan perubahan posisi foto siluet pendiri klub, Abdussamad Sulaian dan Hj Nurhayati.

 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Barito Putera perkenalkan tim dan rilis jersi untuk musim baru
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024