SD N Lempuyangwangi latih kemandirian sejak kecil

id sd lempuyangwangi

SD N Lempuyangwangi latih kemandirian sejak kecil

Kegiatan Pramuka SD N Lempuyangwangi, ist (Foto ANTARA/RH Napitupulu/ags/16)

Sleman (Antara) - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Lempuyangwangi Yogyakarta, melakukan pelatihan kemandirian dan karakter siswa SD sejak kecil, sebagai generasi penerus bangsa.

"Kegiatan ini merupakan amanah Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2010, tentang Gerakan Pramuka, yang bertujuan untuk melatih kemandirian dan karakter siswa SD," ujar Pembina Satuan Penggalang SDN Lempuyangwangi Mujiono AS, saat ditemui di Desa Wisata Garongan, Sleman, Sabtu.

Menurut dia, kegiatan tersebut secara rutin diadakan setiap tahun, dengan pemilihan tempat yang berbeda-beda.

"Ini memang program tahunan dan tempatnya berbeda-beda, namun masih tetap di wilayah perkemahan di sekitar Yogayakarta," katanya.

Sesuai dengan UU tersebut, katanya, maka seluruh siswa SDN Lempuyangwangi diwajibkan untuk mengikuti kegiatan tersebut.

Pada kegiatan ini, lanjut Mujiono, diikuti oleh sebanyak 178 siswa yang berasal dari kelas V dan VI.

"Harapannya supaya siswa jadi cerdas dan terampil, juga berkarakter yang baik serta tangguh sebagai penerus bangsa," tutup Mujiono.

Ditemui di tempat yang sama, salah seorang orang tua siswa kelas VI, Abdurrahman Zuhri mengakui, bahwa kegiatan kepramukaan tersebut sangat bermanfaat bagi siswa SDN Lempuyangwangi tentang pelatihan kemandirian, kekompakan dan upaya untuk mengenal alam.

"Wujud nyata yang kami lihat adalah, siswa SDN Lempuyangwangi semakin terlatih untuk mencintai alam, semakin mandiri, dan kompak dalam menghadapi berbagai tantangan. Buktinya, mereka kini tidak lagi sembarangan membuang sampah, karena sudah dilatih untuk mencintai alam," terang Zuhri. ***4*** (KR-RHN)