Button menangi Grand Prix Belgia

id Button menangi grand prox

 Button menangi Grand Prix Belgia

pebalap Jenson Button (antaranews.com)

Spa-Francorchamps (ANTARA/AFP Jogja) - Jenson Button dari tim McLaren, yang memimpin sejak awal hingga balap berakhir, memenangi Grand Prix Belgia di Spa-Francorchamps pada Minggu.

Ini merupakan kemenangan kedua bagi pebalap Inggris itu di musim ini, menyusul kemenangan di balap pembuka musim di Australia pada Maret.

Tempat kedua dihuni oleh Sebastian Vettel dari tim Red Bull, sedangkan Kimi Raikkonen dari tim Lotus, menempati posisi ketiga.

Balap ini dimulai dengan start yang kacau, di mana terjadi tabrakan yang melibatkan beberapa mobil pada tikungan pertama.

 Hasil insiden itu adalah pemuncak klasemen Formula 1 Fernando Alonso (Ferrari), mantan juara dunia Lewis Hamilton (McLaren), dan Roman Grosjean (Lotus) tidak dapat meneruskan balap di saat mobil penyelamat keluar.

Tabrakan tersebut terlihat dipicu oleh Grosjean yang terpental melewati Hamilton, yang menabrak bagian belakang mobil pebalap Prancis itu, yang kemudian terlempat ke depan mobil Ferrari Alonso.

Pebalap lain yang tidak dapat melanjutkan balap karena mobilnya mengalami kerusakan adalah Sergio Perez dari Sauber. Keempat pebalap itu tidak ada yang cedera.

Balap dilanjutkan beberapa menit kemudian, dengan pebalap yang start terdepan, Button, memimpin jalannya balap dari awal sampai akhir.

    (H-RF)