Bantul (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, akan memperkuat pelatihan-pelatihan pemasaran digital bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah daerah ini guna memperluas pangsa pasar produk ekonomi kreatif mereka.
Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih di Bantul, Minggu, mengatakan, bahwa saat ini yang menjadi tantangan bagi pelaku UMKM Bantul adalah bagaimana memperluas pangsa pasar, sehingga salah satu yang perlu dilakukan adalah pelatihan pemasaran digital.
"Pemasaran digital ini kan butuh pelatihan-pelatihan, ini nanti akan kita perkuat di samping keikutsertaan mereka ke dalam promosi-promosi yang dilakukan pemerintah," katanya.
Selain itu, perlunya terus memfasilitasi pelaku UMKM untuk mengikuti pameran-pameran baik yang diselenggarakan pemerintah daerah maupun pusat, seperti Bazar UMKM yang diprakarsai Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pada Sabtu (11/6).
Bupati mengatakan, upaya memperluas pangsa pasar produk UMKM Bantul menjadi bagian penting, mengingat produk kerajinan khas Bantul sudah memenuhi standar baik dari kemasan, bahan baku, dan izin pangan untuk produk kuliner.
"UMKM Bantul telah menunjukkan hasil produksinya, kemasannya bagus, kalau yang kuliner rasanya juga enak, sudah memenuhi PIRT (Pangan Industri Rumah Tangga), BPOM (Balai Pengawas Obat dan Makanan), jadi problem kemasan sudah semakin bisa teratasi," katanya.
Oleh karena itu, tinggal bagaimana memperluas pangsa pasar produk UMKM Bantul hingga ke seluruh Indonesia, mengingat saat ini pandemi COVID-19 semakin melandai, dan dibuka aktivitas-aktivitas ekonomi untuk pemulihan ekonomi secara bersama-sama.
Bupati juga mengatakan, Pemkab Bantul juga telah meluncurkan berbagai program dalam rangka melakukan pemulihan ekonomi akibat pandemi, diantaranya dengan membuka kembali hubungan hubungan bisnis ekonomi yang selama ini terhenti.
"Kita juga membuat atau menciptakan kolaborasi kolaborasi baru antar pengusaha dengan fasilitasi pemerintah seperti antara pengusaha besar dengan pengusaha kecil, plasma dan inti plasma, sehingga kita bisa bangkit dan bergerak bersama sama," katanya.
Berita Lainnya
Pemkab Sleman menyerahkan bantuan kepada korban bencana angin kencang
Rabu, 6 November 2024 17:44 Wib
Sleman raih penghargaan dari Adinkes untuk implementasi KTR
Rabu, 6 November 2024 15:39 Wib
Sekda: Penanganan abrasi pantai selatan menjadi perhatian Pemkab Bantul
Rabu, 6 November 2024 12:43 Wib
Pemkab Sleman selenggarakan pasar murah sembako
Selasa, 5 November 2024 21:42 Wib
Bantul wujudkan tata kelola data demi pembangunan berkelanjutan
Selasa, 5 November 2024 11:08 Wib
Pemkab Sleman meraih Bhumandala Award dari Badan Informasi Geospasial
Selasa, 5 November 2024 9:38 Wib
Pemkab Gunungkidul-Kodam Diponegoro salurkan bantuan untuk veteran
Senin, 4 November 2024 23:22 Wib
Kegiatan "Sapa Aruh" Pemkab Sleman mendapat sambutan positif warga
Minggu, 3 November 2024 17:14 Wib