Warga Bali diminta rawat kebudayaan agar tak punah

id Menkes,Budi Gunadi Sadikin,Festival Seni Bali Jani,FSBJ,Pemprov Bali,Menkes minta warga Bali rawat kebudayaan,rawat kebu

Warga Bali diminta rawat kebudayaan agar tak punah

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat membuka Festival Seni Bali Jani ke-5 di Denpasar, Minggu (16/7/2023). ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari

Denpasar (ANTARA) - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin meminta masyarakat Pulau Dewata merawat kebudayaan yang dimiliki, hal ini disampaikan ketika membuka Festival Seni Bali Jani (FSBJ) ke-5 tahun 2023.

“Mari kita rawat dan teruskan kebudayaan Bali agar lebih baik dari saat kita menerimanya, demi anak cucu kita, demi masyarakat Bali muda, bangsa Indonesia muda dan umat manusia di dunia muda,” kata dia di Denpasar, Minggu.

Saat menghadiri pembukaan FSBJ ke-5 itu Menkes juga berharap masyarakat Bali saat ini lebih sehat dari sebelumnya, pun juga masyarakat Bali di masa depan lebih sehat dari yang saat ini.



Ia menyadari Bali memiliki kebudayaan yang besar, begitu juga masyarakatnya yang mapan dan mengakar ketika berbicara soal budaya, maka ia berpesan bahwa budaya bersifat adaptif, dinamis, dan kreatif.

Melihat adanya Pesta Kesenian Bali dan Festival Seni Bali Jani, Budi Gunadi menyadari Bali telah menjalankan konsep yang adaptif, dinamis, dan kreatif tersebut.

“Saya mengamati bahwa budaya bali memiliki tradisi sangat kokoh, namun di sisi lain budaya Bali adaptif dalam persentuhannya dengan budaya dunia. Saya mengamati budaya Bali sangat mengakar dan mapan di masyarakat, tapi budaya Bali juga inovatif dan kreatif dalam persinggungannya dengan budaya modern,” ujarnya.

Saat membuka FSBJ, Menkes mengaku baru tahu bahwa Bali tak hanya memiliki opera klasik yang dinamakan arja, namun juga memiliki opera modern yang bernama opera in paradise.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menkes minta warga Bali rawat kebudayaan saat buka FSBJ 2023
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024