Yogyakarta (ANTARA) - Pelukis ternama Djoko Pekik meninggal dunia di Rumah Sakit Panti Rapih, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada Sabtu pagi.
"Nggih pukul 08.00 WIB tadi," kata seniman Butet Kertaredjasa, kolega Djoko Pekik, saat dimintai konfirmasi di Yogyakarta, Sabtu.
Butet belum tahu pasti penyebab meninggalnya Djoko Pekik, yang terkenal dengan karya lukisan berjudul "Berburu Celeng".
Dia hanya menyampaikan bahwa seniman kelahiran 2 Januari 1937 itu kesehatannya menurun pada masa tua.
"Memang sudah tua, sakit-sakitan," kata dia.
Butet belum mendapat informasi mengenai rencana pemakaman jenazah pelukis senior asal Yogyakarta yang dijuluki pelukis satu miliar itu.
"Belum ada update informasi," kata dia.
Berita Lainnya
Djoko Pekik dimakamkan di Taman Makam Seniman Giri Sapto Bantul, Minggu
Sabtu, 12 Agustus 2023 18:55 Wib
KONI DIY membuat kajian untuk cegah tragedi Kanjuruhan berulang
Selasa, 4 Oktober 2022 15:43 Wib
DPRD Kulon Progo usulkan DIY perbaiki Jembatan Pekik Jamal
Jumat, 11 September 2020 16:32 Wib
Saluran irigasi Pekik Jamal ditutup untuk perbaikan tanggul Sungai Serang
Senin, 17 Juni 2019 19:40 Wib
Kulon Progo menutup irigasi Pekik Jamal pertengahan Juni
Selasa, 16 April 2019 13:11 Wib
70th RI-Maestro: seniman efektif tumbuhkan semangat patriotisme
Rabu, 5 Agustus 2015 12:21 Wib