AC Milan raih poin dari Frosinone

id AC Milan, Frosinone, Liga Italia, Serie A, sepak bola Internasional

AC Milan raih poin dari Frosinone

Gelandang AC Milan Christian Pulisic (kiri) berebut bola dengan pemain Frosinone Marco Brescianini saat pertandingan Serie A kedua tim di Benito-Stirpe stadium, Frosinone, Sabtu (3/2/2024). (Photo by Filippo MONTEFORTE / AFP) (AFP/FILIPPO MONTEFORTE)

Jakarta (ANTARA) - AC Milan sukses mengamankan tiga poin dari markas Frosinone dengan kemenangan 3-2 dalam laga pekan ke-23 Serie A 2023/24 di Stadio Benito Stirpe pada Minggu dini hari WIB.

Tiga gol kemenangan Milan masing-masing dicetak oleh Olivier Giroud, Mattia Gabbia dan Luka Jovic. Tuan rumah mendapat gol melalui penalti Matias Soule dan Luca Mazzitelli.

Berkat hasil ini, Milan masih bertengger di puncak klasemen Serie A dengan 49 poin. Sementara itu, Frosinone tertahan di peringkat 14 dengan perolehan 23 poin.

Kedua tim langsung saling menebar ancaman sejak menit awal.

Namun, Milan berhasil membuka keunggulan pada menit ke-17. Olivier Giroud mencatatkan namanya di papan skor dengan sundulannya setelah menyambut umpan silang Rafael Leao. Skor menjadi 1-0.

Saat pertandingan memasuki menit ke-22, Frosinone mendapat penalti. Rafael Leao dianggap melakukan handball di kotak terlarang.

Matias Soule pun maju sebagai eksekutor dan berhasil menaklukkan kiper Mike Maignan dengan sepakan kaki kiri sehingga kedudukan menjadi 1-1.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: AC Milan amankan tiga poin dari markas Frosinone dengan skor 3-2
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024