Kemenhub melayani vaksinasi haji-terapi oksigen hiperbarik

id kemenhub,vaksin meningitis,oksigen hiperbarik,Balai Kesehatan Kerja Pelayaran

Kemenhub melayani vaksinasi haji-terapi oksigen hiperbarik

Mesin terapi oksigen hiperbarik. ANTARA/HO-Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Kementerian Perhubungan

Jakarta (ANTARA) - Balai Kesehatan Kerja Pelayaran (BKKP), Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Kementerian Perhubungan melayani vaksinasi haji dan umrah bersertifikat internasional serta terapi oksigen hiperbarik.

BKKP sebagai Badan Layanan Umum (BLU) berkomitmen untuk memberikan layanan kesehatan berkualitas tinggi bagi para pelaut dan masyarakat yang didukung oleh dokter dan tenaga kesehatan profesional serta penyediaan berbagai vaksin yang sesuai dengan standar internasional.

"Bagi masyarakat yang ingin berangkat ke Tanah Suci untuk berhaji atau umrah dapat melakukan vaksinasi Meningitis pada klinik BKKP dan kemudian akan mendapatkan Sertifikat Vaksinasi Internasional atau International Certificate of Vaccination (ICV) atau disebut juga Buku Kuning," kata Kepala BKKP Widi Supriyanto dalam keterangan di Jakarta, Minggu.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemenhub melayani vaksinasi haji dan terapi oksigen hiperbarik