Sidokkes Polres Bantul cek kesehatan personel pengamanan Pemilu 2024

id Cek kesehatan ,Personel pengamanan Pemilu ,Polres Bantul

Sidokkes Polres Bantul cek kesehatan personel pengamanan Pemilu 2024

Patroli kesehatan Polres Bantul untuk memastikan kesehatan personel pengamanan pemilu di TPS dan PPK wilayah Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (20/2/2024). ANTARA/HO/Humas Polres Bantul

Bantul (ANTARA) - Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Kepolisian Resor Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta menggelar patroli kesehatan ke tempat pemungutan suara (TPS) dan sekretariat panitia pemilihan kecamatan (PPK) di wilayah kabupaten ini guna mengecek kesehatan personel pengamanan Pemilu 2024.

Kasi Dokkes Polres Bantul Ida Wahyuningsih dalam keterangan pers di Bantul, Selasa, mengatakan, sejak pemungutan suara hingga penghitungan suara, petugas melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap personel yang melakukan pengamanan Pemilu 2024 guna memastikan anggota dalam kondisi prima.

"Patroli kesehatan menyasar anggota Polres yang bertugas menjaga keamanan di TPS dan kantor PPK. Sempat ditemukan di lapangan anggota yang terganggu kesehatannya, namun relatif ringan, hanya pusing dan mual-mual, tetapi sudah kami obati," katanya.

Dia menjelaskan patroli kesehatan ini untuk mendukung Operasi Mantab Brata dalam rangka pengamanan Pemilu 2024, karena pihaknya menyadari beratnya tugas anggota polisi di lapangan. Dengan upaya itu diharapkan anggota yang bertugas tetap prima dan bisa melaksanakan tugasnya dengan maksimal.

Selain memberikan layanan kesehatan, Sidokkes Polres Bantul juga menyampaikan imbauan kepada para petugas pengamanan untuk memperhatikan kesehatan pribadi dengan istirahat yang cukup dan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.

"Kami imbau anggota yang bertugas di lapangan dapat mengatur pola makan, memperhatikan kebutuhan cairan, membatasi minuman manis serta meminum vitamin yang kami berikan sebagai bekal kesehatan, serta apabila ada yang mengeluh sakit agar segera melapor," katanya.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Bantul AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, patroli kesehatan merupakan salah satu upaya pihaknya menjaga personel tetap prima selama bertugas dalam pengamanan Pemilu 2024.

"Kesehatan adalah aset berharga. Dengan memberikan bekal kesehatan dan pemeriksaan kesehatan, kami berharap personel yang bertugas dapat menjalankan tugasnya dengan optimal dengan kesehatan yang prima," katanya.