Jakarta (ANTARA) - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengungkapkan pemerintah mengalokasikan dana bantuan pembiayaan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) sebesar Rp13,72 triliun pada tahun ini
"Pada tahun ini, Pemerintah mengalokasikan dana bantuan pembiayaan FLPP sebesar Rp13,72 triliun untuk 166.000 unit rumah," ujar Basuki dalam keterangannya di Jakarta, Rabu.
Dia juga menambahkan, pemerintah melalui Kementerian PUPR juga mengalokasikan dana Rp0,68 triliun untuk 166.000 unit Subsidi Bantuan Uang Muka (SBUM), dan dana peserta tabungan perumahan rakyat untuk Pembiayaan Tapera sebesar Rp0,83 triliun untuk 7.251 unit rumah.
"Namun, sesuai dengan hasil Rapat Internal 27 Oktober 2023 Pemerintah berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan dana FLPP di tahun 2024 menjadi 220.000 unit," katanya.
Pada tahun 2023, Pemerintah telah menyalurkan Rp26,3 triliun dana FLPP untuk 229.000 unit rumah, Rp895 miliar untuk penyaluran 220.000 unit SBUM, Rp52 miliar untuk pembayaran 13.993 unit Bantuan Biaya Administrasi, dan Rp1,09 triliun dana peserta Tapera untuk penyaluran 7.020 unit pembiayaan Tapera.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menteri PUPR: Pemerintah alokasikan FLPP 2024 sebesar Rp13,72 triliun
Berita Lainnya
Menteri PUPR minta dua infrastruktur penting dilanjutkan pemerintahan baru
Sabtu, 12 Oktober 2024 18:07 Wib
Kemen PUPR selenggarakan Pamsimas Water Adventure 2024 di Gunungkidul
Rabu, 9 Oktober 2024 17:33 Wib
PUPR beri batas waktu rehabilitasi Stadion Maguwoharjo hingga 15 Desember
Selasa, 8 Oktober 2024 18:41 Wib
KPK bawa satu koper usai geledah ruang kerja Gubernur Kalsel
Selasa, 8 Oktober 2024 15:43 Wib
Kementerian PUPR menyerukan konsep bangunan hijau di Hari Habitat Dunia
Senin, 7 Oktober 2024 23:36 Wib
OIKN undang partisipasi internasional untuk berkolaborasi di IKN
Sabtu, 21 September 2024 2:19 Wib
Menteri PUPR sebut Presiden Jokowi groundbreaking di IKN usai penutupan PON XXI
Kamis, 19 September 2024 6:25 Wib
Kementerian PUPR merampungkan pembangunan tujuh pos lintas batas negara
Rabu, 18 September 2024 8:46 Wib