Usai operasi, Sainz balap di Australia

id Carlos sainz,ferrari,gp australia,gp australia 2024,f1 2024

Usai operasi, Sainz balap di Australia

Arsip Foto - Pembalap Ferrari asal Spanyol Carlos Sainz Jr saat beraksi di Grand Prix F1 Meksiko di Hermanos Rodriguez racetrack, Minggu (30/10/2022). ANTARA/AFP/Rodrigo Arangua/am.

Jakarta (ANTARA) - Setelah menjalani operasi usus buntu dan melewati Grand Prix Arab Saudi, pembalap Ferrari Carlos Sainz dikabarkan siap kembali berkompetisi pada Grand Prix Australia di Sirkuit Albert Park, Melbourne, akhir pekan ini.

Menurut laman resmi Formula 1, Jumat, Ferrari telah memastikan hal itu dengan menyatakan Sainz “kemungkinan besar” kembali ke grid sehingga debutan sekaligus pembalap cadangan Oliver Bearman akan kembali disimpan pekan ini.

“Saya merasa siap. Saya telah berusaha semaksimal mungkin untuk pulih dan Anda tidak dapat membayangkan upaya yang telah saya lakukan agar bisa prima untuk balapan ini,” ungkap Sainz.

“Saya senang sekali dengan kemajuan yang telah saya capai dan kini saatnya kembali ke dalam mobil dan melihat bagaimana pekan ini akan berlangsung,” ujarnya menambahkan.

Pembalap berusia 29 tahun itu juga mengaku siap mempersembahkan poin lebih banyak lagi kepada Ferrari, akhir pekan nanti, menyusul musim terakhirnya bersama tim asal Italia itu.

Berita telah tayang Antaranews.com dengan judul: Sainz berpeluang kembali berkompetisi dalam GP Australia pascaoperasi

Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024