Gunung Kidul (Antara Jogja) - Pemerintah Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, mewancanakan rumah dinas pejabat yang tidak ditempati menjadi "guest house".
Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Gunung Kidul Supriyadi di Gunung Kidul, Minggu, mengakui tidak semua pejabat yang mau menggunakan rumah dinas yang berada di sekitar Pemkab Gunung Kidul.
"Memang ada beberapa yang kosong dan tidak diisi sehingga rusak dan tidak terawat," kata Supriyadi.
Dia mengaku tidak tahu mengapa pejabat pemkab enggan menggunakan fasilitas rumah yang disediakan. "Kami menempatinya, semuanya bayar sendiri mulai dari listrik dan air bahkan rumahnya kami sewa," katanya.
Pelaksana tugas Sekda Gunung Kidul ini mengatakan agar fasilitas tersebut bermanfaat, pemkab memiliki wacana untuk menjadikannya rumah bagi tamu atau "guest house".
"Saat ini sedang digodok apakah merubah menjadi guest house bisa dilakukan," katanya.
Ia mengatakan pembuatan guest house ini dilakukan karena meningkatnya kunjungan wisatawan dalam beberapa tahun terakhir, namun di Gunung Kidul belum banyak hotel yang reperesentatif.
"Kami mendapat keluhan bahwa banyak wisatawan tidak mendapatkan hotel saat berkunjung ke Gunung Kidul rumah dinas nantinya bisa digunakan untuk menginap," katanya.
Dia mengatakan nantinya apabila disetujui dan bisa dilaksanakan. Setiap orang yang akan menggunakan gueshouse, akan dikenai biaya sewa.
"Untuk menjaga tenaga kebersihan dan pelayanan, kami menggunakan tenaga lepas," kata Supriyadi.
Dari pantauan, rumah dinas sejumlah pejabat pemkab yang sudah dilengkapi listrik, PDAM dan beberapa diantaranya dilengkapi air conditioning (AC), terlihat cukup memprihatinkan. Ilalang tumbuh dimana-mana, dan sejumlah fasilitas rusak.
(KR-STR)
Berita Lainnya
Semeru erupsi terus menerus pada Selasa pagi
Selasa, 3 Desember 2024 10:41 Wib
LKBN ANTARA salurkan bantuan warga terdampak erupsi Lewotobi
Minggu, 1 Desember 2024 15:30 Wib
Pemkab Flotim berterima kasih bantuan LKBN ANTARA bagi korban erupsi
Minggu, 1 Desember 2024 14:53 Wib
Pagi ini, Semeru beberapa kali erupsi dengan tinggi letusan hingga 800 meter
Jumat, 29 November 2024 9:02 Wib
BPBD Sleman memastikan EWS banjir lahar Gunung Merapi berfungsi normal
Rabu, 27 November 2024 12:15 Wib
BPBD DIY minta masyarakat mewaspadai banjir lahar hujan
Selasa, 26 November 2024 10:20 Wib
Suara gemuruh erupsi gunung Ibu terdengar cukup kuat
Selasa, 19 November 2024 12:33 Wib
TNGR nyatakan pendakian Gunung Rinjani lewat jalur Senaru ditutup sementara
Kamis, 14 November 2024 9:05 Wib