Pemkab meminta GOW Kulon Progo netral pada Pemilu 2024

id Gabungan Organisasi Wanita ,Kulon Progo ,Netral berpolitik

Pemkab meminta GOW Kulon Progo netral pada Pemilu 2024

Diskusi peran Gabungan Organisasi Wanita Kulon Progo dalam pembangunan. (ANTARA/HO-Humas Pemkab Kulon Progo)

Kulon Progo (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, meminta Gabungan Organisasi Wanita (GOW) setempat netral pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Penjabat Bupati Kulon Progo Tri Saktiyana di Kulon Progo, Jumat, mengatakan pengurus GOW harus berjuang dalam penguatan ekonomi dengan menerapkan gaya hidup sederhana.

"Kami berharap agar GOW terbebas dari politisasi di dalam organisasi. Kekuatan utama GOW adalah netralitas dan diharapkan GOW tetap netral di dalam perpolitikan,” kata Tri Saktiyana.

Ia mengatakan GOW harus menjadi garda terdepan dalam pemberdayaan perempuan, khususnya dalam penguatan ekonomi keluarga. GOW sendiri merupakan gabungan dari 21 organisasi wanita di Kulon Progo yang bersifat sosial kemasyarakatan.

"GOW harus berperan serta dalam pembangunan daerah," katanya.

Sementara itu, Ketua GOW Kulon Progo Periode 2022-2025 Rismiyati mengatakan dukungan dari seluruh organisasi yang tergabung dalam GOW akan menjadikan satu kekuatan luar biasa bagi perkembangan organisasi.

“Kami berharap dukungan semua pihak akan terus berlanjut," kata Rismiyati.

Ia mengatakan misi GOW mewujudkan masyarakat Indonesia, khususnya perempuan yang sadar beragama, bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Kemudian, mewujudkan masyarakat Indonesia, khususnya perempuan berkualitas, mandiri, dan bertakwa kepada Tuhan YME.

"GOW memiliki tanggung jawab mewujudkan masyarakat Indonesia, khususnya perempuan yang sadar akan kewajiban dan haknya, baik pribadi maupun sebagai anggota masyarakat," katanya.

Pewarta :
Editor: Victorianus Sat Pranyoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024