Jakarta (ANTARA) - LeBron James lagi-lagi mencatatkan sejarah baru di dunia bola basket dengan terpilih menjadi pemain NBA All-Star untuk ke-20 kalinya di sepanjang 21 tahun kariernya.
LeBron terpilih sebagai pemain NBA All-Star sebanyak 20 kali secara beruntun, yang dimulainya sejak tahun 2005 atau musim keduanya berkompetisi di NBA.
Berdasarkan catatan yang dikutip dari laman resmi NBA, capaian 20 kali pemain NBA All-Star itu merupakan yang pertama kali yang pernah dicatat oleh pemain NBA manapun.
Pada tahun 2023, LeBron juga terpilih sebagai kapten tim NBA All-Star Wilayah Barat, yang membuatnya mendapat predikat tersebut sebanyak 19 kali.
Pemain lain yang pernah mendapat predikat NBA All-Star sebanyak 19 kali adalah legenda Lakers Kareem Abdul-Jabbar. Dengan melampaui catatan rekor Abdul-Jabbar sebagai pemain NBA All-Star terbanyak, LeBron telah melampaui rekor legenda Lakers tersebut sebanyak dua kali.
Sebelumnya, LeBron juga melampaui rekor poin terbanyak sepanjang masa yang dipegang oleh Kareem Abdul-Jabbar dengan 38.387 poin. Kini, LeBron malah sedang menuju rekor mencetak 40 ribu poin.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: LeBron catat sejarah sebagai pemain NBA All-Star 20 kali
Berita Lainnya
Dua gol larut antarkan Arsenal taklukkan Leicester City 4-2
Minggu, 29 September 2024 2:03 Wib
Pebasket LeBron ogah dipanggil "ayah"
Kamis, 29 Agustus 2024 12:26 Wib
Kapten timnas Kolombia James Rodriguez merumput di Rayo Vallecano
Selasa, 27 Agustus 2024 15:19 Wib
Pebasket LeBron James bawa AS gulung Jerman
Selasa, 23 Juli 2024 10:11 Wib
Pebasket LeBron amankan AS dari kejutan Sudan Selatan
Minggu, 21 Juli 2024 20:36 Wib
Prabowo-PM Papua Nugini rembuk kerja sama dua negara
Senin, 15 Juli 2024 20:16 Wib
PM Marape: Hubungan bilateral Indonesia-Papua Nugini berlanjut ke era Prabowo
Senin, 15 Juli 2024 18:36 Wib
Kolombia sempat ragukan performa James Rodriguez di Copa America 2024
Minggu, 14 Juli 2024 6:08 Wib