Diogo Jota tak bela Liverpool

id Diogo Jota,Liverpool

Diogo Jota tak bela Liverpool

Striker Liverpool asal Portugal #20 Diogo Jota berjalan keluar lapangan pada akhir pertandingan sepak bola Grup E Liga Eropa UEFA antara Toulouse FC (TFC) dan Liverpool di Stadium de Toulouse, di Toulouse, barat daya Prancis pada 9 November 2023. (ANTARA/AFP/Charly Triballeau)

Jakarta (ANTARA) - Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan menjelang laga Derbi Merseyside melawan Everton dalam lanjutan Liga Inggris di Goodison Park, Kamis (25/4) pukul 02.00 WIB, The Reds tak dapat diperkuat strikernya Diogo Jota karea cedera ringan.

Jota menjadi pencetak gol terakhir Liverpool saat menang 3-1 atas Fulham di Craven Cottage, Minggu (21/4).

Ketika disinggung tentang masalah cedera baru di skuadnya, pelatih asal Jerman itu mengatakan Jota yang baru sembuh dari cederanya, kembali mendapatkan cedera akan menepi selama dua pekan.

“Sayangnya, ya. Diogo mencetak gol, merasakannya sedikit dan sekarang kami menemukan bahwa itu lebih dari itu. Jadi dia akan absen selama dua minggu," jelas Klopp, dilansir dari laman resmi klub, Rabu.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Liverpool kembali kehilangan Diogo Jota selama dua pekan
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024