Solois Yura Yunita "beralih" biduan Sunda demi "Pagelaran Sabang Merauke"

id Yura Yunita,Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway,Pentas seni,Solois wanita

Solois Yura Yunita "beralih" biduan Sunda demi "Pagelaran Sabang Merauke"

Solois wanita Yura Yunita (kedua dari kanan) saat menghadiri konferensi pers "Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway" di Jakarta Selatan pada Selasa (9/7/2024). (ANTARA/Farhan Arda Nugraha)

Jakarta (ANTARA) - Solois wanita Yura Yunita akan berperan sebagai biduan Sunda pada pertunjukan "Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway" yang akan digelar di JIExpo Theater Kemayoran, Jakarta pada tanggal 17 dan 18 Agustus 2024.

"Aku menjadi biduan Sunda yang akan menghibur teman-teman masyarakat di acara kemerdekaan," kata Yura saat konferensi pers yang digelar di Jakarta Selatan pada Selasa.

Selain sebagai biduan Sunda, Yura juga mendapat peran sebagai putri Papua dan akan menyuguhkan penampilan lagu-lagu dari berbagai daerah di Indonesia.

Tampil perdana di "Pagelaran Sabang Merauke The Indonesian Broadway", Yura merasa antusias bisa menjadi penampil dalam pertunjukan tersebut. Pelantun lagu "Dunia Tipu-Tipu" itu bahkan mengaku sudah lama menunggu kesempatan bergabung sebagai pemeran dalam pentas tersebut.

"Ternyata ini tuh udah direncanakan dari tahun kemarin malah rencananya tahun kemarin udah diajak untuk ikutan tapi waktunya belum berjodoh karena bentrok dengan jadwal yang lain," ujar Yura.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Yura Yunita jadi biduan Sunda di "Pagelaran Sabang Merauke"
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024