Yogyakarta (ANTARA) - Langkah mewujudkan Yogyakarta tangguh bencana bisa diawali dalam lingkup terkecil di keluarga. Ketrampilan dan pengetahuan mitigasi bencana penting ditanamkan di lingkungan keluarga agar semua bisa selamat kala terjadi bencana.
"Orang tua bisa mengajak anak-anaknya dan keluarga untuk mau belajar tangguh bencana, agar kala terjadi bencana setiap individu atau warga bisa menolong dirinya sendiri agar selamat di saat ada bencana," kata Eko Suwanto, Ketua Komisi A DPRD DIY di Yogyakarta, Selasa, 5/11/2024.
Di dalam sosialisasi berkaitan dengan pemetaan resiko bencana gempa bumi potensi mega thrust bersama BPBD DIY dan BMKG DIY, masyarakat Yogyakarta diingatkan untuk selalu meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana.
"Jangan lupa rembugan dengan keluarga untuk belajar tangguh, kenapa? Orang yang pertama menolong adalah diri sendiri dan keluarga, berikutnya baru relawan PRB, Kaltana dam KTB berperan, sesuai tugas dan fungsinya dalam mitigasi bencana, pengurangan resiko dampak," kata Eko Suwanto, Ketua Komisi A DPRD DIY.
Saat dialog bersama warga, merespon kondisi laporan warga Mantrijeron yang kesulitan air bersih karena sumur warga kering di musim kemarau, Eko Suwanto, menyatakan pentingnya langkah pencegahan bencana dijalankan.
"Alih fungsi lahan di DIY tinggi untuk kebutuhan residensial atau bisnis. Area resapan air hilang, maka satu satunya jalan bagaimana membuat kawasan resapan air dijaga, cek sumur warga apakah tercemar e-coli, buat sumur resapan di kawasan dan mulai lagi tandur, usulkan di musrenbang untuk pengadaan tanaman," kata Eko Suwanto.
AgusTriyatno, Sekretaris Kaltana DIY menambah kan sebagai elemen relawan bencana, konsolidasi dan mitigasi penting selalu dikerjakan. Sebagai relawan berlatih stimulasi penanganan kebencanaan perlu rutin.
"Relawan itu bekerja sesuai kapasitasnya, maka peningkatan kapasitas dengan ketrampilan khusus relawan perlu rutin dikerjakan. Pemetaan resiko, potensi SDM di lingkungan harus dimiliki dan selalu update," kata Agus Triyanto.
Berita Lainnya
Percepatan proses persetujuan KKPR, Nusron minta dukungan Menko AHY
Rabu, 6 November 2024 8:55 Wib
Kemenkumham DIY borong tiga penghargaan bidang pelaksanaan anggaran
Rabu, 6 November 2024 8:33 Wib
Eko Suwanto: Survei pilkada harus berwatak jujur, berintegritas, dan bertanggung jawab
Rabu, 6 November 2024 8:20 Wib
Eko Suwanto ingatkan netralitas ASN, TNI/Polri dan kerja profesional KPU-Bawaslu di Pilkada Serentak
Rabu, 6 November 2024 8:12 Wib
Ketua Komisi A DPRD DIY soroti 11 isu strategis pembangunan
Rabu, 6 November 2024 8:04 Wib
Tokoh Senior NU DIY dukung Kusuka untuk Pilkada Sleman 2024
Selasa, 5 November 2024 19:56 Wib
Pemda DIY merampungkan perbaikan Jalan Godean senilai Rp11,2 miliar
Senin, 4 November 2024 23:23 Wib
Sultan HB X dan Dubes Finlandia bahas peluang kerja sama berbagai bidang
Senin, 4 November 2024 20:44 Wib