Perempuan Mesir umur 107 sembuh dari corona

id Nabawiya Mohamed,sembuh dari virus corona,perempuan Mesir

Perempuan Mesir umur 107 sembuh dari corona

Seorang pria dengan unta terlihat di depan Piramida Agung Giza setelah dibuka kembali untuk kunjungan wisata, ditengah wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Kairo, Mesir, Rabu (1/7/2020). ANTARA FOTO/REUTERS/Mohamed Abd El Ghany/foc/djo

Kairo (ANTARA) - Perempuan Mesir berusia 107 tahun di Provinsi Minya, Mesir, sembuh dari virus corona, menurut pemerintah pusat pada Selasa.

Nabawiya Mohamed baru saja pulang dari rumah sakit setelah dinyatakan sembuh total dari virus corona, demikian Kementerian Pembangunan Daerah Mesir melalui pernyataan.

Nabawiya terinfeksi virus corona dan dibawa ke rumah sakit pada 25 Juni.

Putranya, Shehata Mahsoub, membenarkan bahwa sang ibu "diperbolehkan pulang dari rumah sakit Matay di Minya pada Senin."

Sanak keluarga, termasuk tiga anak dan sekitar 25 cucu, mengaku gembira dengan kabar baik tersebut, kata Mahsoub.

Hingga Selasa Mesir telah melaporkan 77.279 kasus COVID-19, termasuk 3.489 kematian, dan 21.718 pasien sembuh.


Sumber: Xinhua

 
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024