Roma dan Fiorentina menang, jaga harapan zona Liga Champions

id Liga Italia,Serie A,Klasemen Liga Italia

Roma dan Fiorentina menang,  jaga harapan zona Liga Champions

Foto arsip - Romelu Lukaku merayakan gol pertama timnya pada pertandingan sepak bola leg pertama babak 32 besar Liga Eropa UEFA antara Feyenoord Rotterdam dan AS Roma di stadion De Kuip di Rotterdam pada 15 Februari 2024. ANTARA/AFP/OLAF KRAAK/pri.

Jakarta (ANTARA) - Kemenangan AS Roma dan Fiorentina di pekan ke-26 Liga Italia atau Serie A menjaga asa persaingan memperoleh tiket UEFA Champions League (UCL).

Di pekan ke-26, AS Roma mengatasi perlawanan Torino dengan skor 3-2 berkat trigol yang dicetak oleh Paulo Dybala pada pertandingan yang berlangsung di Stadio Olimpico, Roma, Selasa dini hari WIB.

Sedangkan, Fiorentina berhasil menekuk tim tamu Lazio 2-1 di Stadion Artemio Franchi, Firenze, Selasa dini hari WIB.



Dua pertandingan yang menjadi penutup pekan ke-26 Liga Italia tersebut membuat persaingan perebutan zona Liga Champions semakin memanas. AS Roma kini menempati peringkat ke-6 dengan koleksi 44 poin sedangkan Fiorentina berada di urutan ke-7 dengan memperoleh 41 poin.

Baik Roma maupun Fiorentina, masih berpeluang untuk mengkudeta Bologna yang saat ini berada di peringkat keempat dan masuk ke dalam zona Liga Champions. Bologna kini memperoleh 48 poin dari 26 pertandingan yang dimainkan.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Klasemen Serie A: Kemenangan Roma dan Fiorentina jaga asa zona UCL
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024