Warga meminta pemkab perbaiki jalan Playen-Siono

id jalan

Warga meminta pemkab perbaiki jalan Playen-Siono

Ilustrasi (Foto antaranews.com)

Gunung Kidul (Antara Jogja) - Warga Pedukuhan Jatisari, Kecamatan Playen, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, meminta pemerintah kabupaten setempat segera memperbaiki Jalan Playen-Siono yang rusak.

Seorang warga Playen Warno di Gunung Kidul, Jumat, mengatakan Jalan Playen-Siono di Dusun Jatisari sudah rusak dalam beberapa pekan terakhir, sekarang warga menanami dengan pohon pisang.

"Pohon pisang ditanam sebagai penanda bahwa jalan tersebut berlubang dan sebagai bentuk protes karena jalan tidak segera diperbaiki. Akibat jalan berlubang, sudah ada beberapa korban kecelakaan," kata Warno.

Warno mengatakan sebelum ditanami pisang, pihaknya sudah memasang jerami di sekitar jalan rusak tersebut. Terdapat lima titik jalan rusak di wilayah tersebut.

Warga berharap pemerintah segera memperhatikan kerusakan jalan. Kalau dibiarkan, maka kubangan di jalan provinsi ini mencapai 20 centimeter dan membahayakan pengguna jalan.

Ia mengatakan pihaknya akan menanam lima pohon pisang lagi disepanjang lokasi yang sama sebagai penanda ada lubang di jalan tersebut. "Saat ini, warga baru menanam dua pohon pisang di tempat tersebut," kata dia.

Selain itu kerusakan jalan juga terjadi di sekitar Dusun Glidak, Desa Logandeng. "Untuk kendaraan roda dua harus berhati-hati melewati tepatnya sebelum Jembatan Bogor kalau dari arah Wonosari," kata Suharjono.

Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Djaka Lelana mengatakan perbaikan jalan Playen-Siono merupakan wewenang DPU Gunung Kidul karena merupakan jalan provinsi. Namun demikian, pihaknya akan melaporkan pada Dinas Pekerjaan Umum Energi dan Sumber Daya Mineral (DPUESDM) DIY. "Wewenang kami jalan kabupaten, namun akan segera kami laporkan," katanya.

Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Gunung Kidul mencatat hingga Februari, kerusakan jalan di Gunung Kidul mencapai 104,32 kilometer atau sekitar 15 persen dari total panjang jalan kabupaten di Gunung Kidul.

Dari data yang ada, jalan sepanjang 68,82 kilometer rusak sedang. DPU Gunung Kidul tidak bisa memastikan berapa meter jumlah kerusakan jalan provinsi karena penanganan dilakukan DPU DIY, sedangkan jalan nasional ditangani Satker Jalan Nasional DIY.

(KR-STR)
Pewarta :
Editor: Masduki Attamami
COPYRIGHT © ANTARA 2024