Industri otomotif-UMKM Indonesia tingkatkan kemitraan

id industri otomotif,Menkop ukm, Teten Masduki

Industri otomotif-UMKM Indonesia tingkatkan kemitraan

Pameran motor, salah satu industri otomotif. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/Spt.

Jakarta (ANTARA) - Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki meminta para pelaku industri otomotif di Indonesia agar meningkatkan kemitraan dengan UMKM penyedia komponen otomotif guna mendukung hilirisasi.

"Saya mengajak industri otomotif untuk ikut mengembangkan UMKM otomotif melalui kemitraan agar bisa naik kelas," kata Teten dalam sebuah diskusi di Jakarta, Jumat, dikutip dari siaran pers Kemenkop UKM.

Berdasarkan data BPS, pada 2023 industri otomotif menyumbang Rp311 triliun atau sekitar 9 persen dari total produk domestik bruto (PDB) industri pengolahan non migas. Sedangkan pertumbuhan industri otomotif selama lima tahun terakhir atau selama periode 2018-2023 adalah 4,1 persen.

Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menyebutkan bahwa produksi otomotif roda empat pada 2023 sebanyak 1,395 juta unit. Sedangkan jumlah produksi sepeda motor atau roda dua sebanyak 5,2 juta unit, menurut data ASEAN Automotive Federation (AAF).

Menurut Teten, kemampuan UKM industri otomotif sangat baik karena mampu memasok 65 persen komponen kendaraan dan alat berat.

Oleh sebab itu, Teten mengatakan keberadaan UMKM penyedia komponen otomotif ini tidak bisa dianggap enteng, terlebih saat ini sedang dibangun ekosistem kendaraan listrik (EV).

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menkop UKM minta industri otomotif tingkatkan kemitraan dengan UMKM
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024